Sukses

Top 3: Donasi Toyota Indonesia untuk PMI dan Bocoran Model Terbaru Avanza

Untuk memerangi pandemi Corona Covid-19, Toyota Indonesia bersama rantai pasoknya menyerahkan donasi sebesar Rp 1,1 miliar kepada Palang Merah Indonesia (PMI).

Liputan6.com, Jakarta - Untuk memerangi pandemi Corona Covid-19,  Toyota Indonesia bersama rantai pasoknya menyerahkan donasi sebesar Rp 1,1 miliar kepada Palang Merah Indonesia (PMI). Kegiatan sosial ini diulas lengkap dalam artikel "Toyota Indonesia Donasi Rp 1,1 Miliar dan Donor Plasma Konvalesen ke PMI".

Selain itu, dua berita menarik lainnya adalah "Usia Honda BR-V Lawas Cuma Sampai Akhir Tahun, Cek Besaran Diskonnya" dan "Model Terbaru Toyota Avanza Mulai Terkuak, Simak Bocorannya". Berikut rangkumannya.

1. Toyota Indonesia Donasi Rp 1,1 Miliar dan Donor Plasma Konvalesen ke PMI

Toyota Indonesia bersama rantai pasoknya menyerahkan donasi sebesar Rp 1,1 miliar kepada Palang Merah Indonesia (PMI) sebagai bentuk bantuan untuk kesejahteraan dan menjamin keselamatan masyarakat di masa kritis. Donasi diterima langsung oleh Ketua Umum PMI Jusuf Kalla, Selasa (28/9/2021).

Tak cuma itu, Toyota Indonesia juga melakukan kegiatan donor plasma konvalesen yang sangat dibutuhkan pasien positif COVID-19. Pendonor merupakan karyawan Toyota Indonesia penyintas COVID-19 dan telah melalui serangkaian prosedur screening kelayakan.

Baca selengkapnya di sini.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

2. Usia Honda BR-V Lawas Cuma Sampai Akhir Tahun, Cek Besaran Diskonnya

Generasi terbaru Honda BR-V belum lama ini telah diperkenalkan PT Honda Prospect Motor (HPM). Meski demikian, unit anyar tersebut baru tersedia di tahun depan.

Dan hingga saat ini, produksi Honda BR-V lawas masih diproduksi dan tetap tersedia hingga akhir 2021. 

"Kalau sekarang ini masih berjalan, ya. Rencana sampai jelang akhir tahun, yang pasti kita tidak mungkin produksi model baru dan lama bersamaan," kata Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM Yusak Billy dalam konferensi pers beberapa waktu lalu.

Baca selengkapnya di sini.

3 dari 4 halaman

3. Model Terbaru Toyota Avanza Mulai Terkuak, Simak Bocorannya

Informasi mengenai Toyota Avanza terbaru perlahan mulai terkuak. Data mengenai tipe dan Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) terpampang di situs pemerintahan. Kode W100RE menjadi acuan Toyota Avanza 2022.

Disebutkan, Avanza akan ada empat varian dan sembilan tipe. Mulai dari E, G, Veloz, hingga Veloz Q CVT TSS (Toyota Safety Sense). Sementara penggunaan mesin tak berubah. Tetap menggunakan 1,3 liter dan 1,5 liter naturally aspirated.

Baca selengkapnya di sini.

4 dari 4 halaman

Infografis Cara Aman Pesan Makanan via Online dari Covid-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.