Sukses

OtoDeals, Platform Penjualan Mobil Bekas Terbaru di Indonesia

PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX) melalui anak perusahaan, PT Armada Maha Karya, menghadirkan platform penjualan mobil bekas bernama OtoDeals.

Liputan6.com, Jakarta - PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX) melalui anak perusahaan, PT Armada Maha Karya, menghadirkan platform penjualan mobil bekas bernama OtoDeals. Hadirnya unit usaha baru ini dihadirkan karena tren penjualan mobil bekas di Tanah Air yang terus meningkat.

Oleh karenanya, OtoDeals hadir untuk memudahkan masyarakat dalam mendapatkan mobil bekas bergaransi yang diinginkan dan sesuai kebutuhan.

Group COO MPMX Ivan Hindarko menyampaikan, kehadiran OtoDeals sebagai inisiatif bisnis digital baru MPMX yang semakin meperkuat eksistensi Perseroan yang telah bergerak di industri otomotif dan transportasi di Indonesia selama 34 tahun.

"MPMX tidak pernah berhenti untuk melihat berbagai peluang dan melakukan langkah-langkah adaptif juga inovatif dalam mengembangkan bisnis ke arah digital, sebagai upaya agar terus mampu berkompetisi di masa depan," terang Ivan dalam virtual launching OtoDeals.com, Rabu (22/9/2021).

Di kesempatan yang sama, Nurfadilah selaku Senior Manager Marketing MPMXOtoDeals menyebutkan, rasio kepemilikan mobil di Indonesia saat ini masih terbilang rendah ketimbang sejumlah negara di Asia Tenggara, yaitu hanya mencapai 99 unit per 1.000 penduduk. Angka tersebut berdasarkan informasi dari Gaikindo.

Dengan begitu, menurut Nurfadilah, kehadiran OtoDeals dapat membantu dan memberikan akses bagi masyarakat untuk bisa mendapatkan mobil yang sesuai dengan budget dan kebutuhan, namun tetap berkualitas.

"Di OtoDeals kami tidak saja memberikan kemudahan dalam kepemilikan mobil bekas yang memungkinkan calon pembeli untuk mencari mobil idamannya kapanpun dan dimanapun, tapi konsumen akan merasakan pengalaman membeli mobil bekas yang berbeda dengan sentuhan personal melalui fitur-fitur pintar unggulan kami," jelasnya.

Untuk diketahui, Otodeals menawarkan beragam benefit bagi pelanggannya, di antaranya garansi tujuh (7) hari buyback dan 30 hari Free Diagnostic.

Detail kondisi serta kelengkapan surat-suratnya semua unit telah melalui proses seleksi dan quality control yang ketat.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Baru Melayani Pelanggan Jabodetabek

Melalui platform ini, calon pembeli juga bisa membandingkan empat (4) unit mobil bekas sekaligus dalam satu waktu untuk melihat spesifikasi dan kondisi mobil secara detail melalui fitur pencarian cepat.

Selain itu, terdapat pula fitur booking Test drive di manapun kapanpun serta “free home delivery” – dimana unit mobil bekas langsung dikirimkan ke rumah konsumen.

Untuk menunjang transaksi menjadi lebih cepat dan efisien, Otodeals memiliki fitur pintar Robo advisory yang hadir untuk memberikan solusi kepemilikan mobil dengan berorientasi pada kebutuhan masing-masing konsumen, yang dinamakan “Otobo”.

Disebutkan, saat ini Otodeals baru bisa melayani pelanggan dari wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek). Namun diharapkan kedepannya Otodeals bisa menjangkau wilayah lain di Indonesia.

"Untuk sekarang kami masih fokus di Jabodetabek terlebih dahulu, selanjutnya kami akan terus improve untuk secapatnya dibuka secara nasional," ujar Nurfadilah.

Dalam rangka launching, OtoDeals memberikan beberapa promo tambahan seperti Entertainment Unlimited Passport.

"Setiap pembelian unit mobil bekas di OtoDeals akan mendapat total diskon senilai Rp 15 juta (Rp5 juta cashback & total Rp10 juta voucher entertainment unlimited) dari para mitra kerjasama kami, ada juga Referral Program, dan beberapa program menarik lainnya yang berlaku hingga Desember 2021," tutup Nurfadilah.

3 dari 3 halaman

Infografis 3 Tips Atasi Fobia Jarum Suntik Sebelum Vaksinasi Covid-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.