Sukses

Adira Virtual Expo 2021 Tawarkan Beragam Promo, Ini Merek yang Ikut Meramaikan

Adira Finance menggelar Adira Virtual Expo (AVE) 2021 yang berlangsung dari 19 Agustus hingga 19 September 2021.

Liputan6.com, Jakarta - Adira Finance menggelar Adira Virtual Expo (AVE) 2021 yang berlangsung dari 19 Agustus hingga 19 September 2021. Pameran multiproduk dengan konsep virtual 3D ini digelar untuk mendorong geliat di sektor industri dan pertumbuhan ekonomi di tengah pandemi Covid-19.

"AVE 2021 hadir untuk melayani seluruh masyarakat Indonesia yang sedang mencari solusi keuangan dalam memenuhi kebutuhannya," terang Hafid Hadeli, Direktur Utama Adira Finance dalam sambutannya saat Grand Opening AVE 2021 secara virtual, Kamis (19/8/2021).

Disebutkan, AVE 2021 menawarkan beragam produk portofolio Adira Finance, baik otomotif maupun non-otomotif. AVE 2021 bisa diakses secara gratis tanpa harus melakukan melakukan registrasi. Caranya dengan mengunjungi laman adira.id/AVE2021-pr.

Melalui pameran yang bisa diakses selama 24 jam ini pengunjung bisa mencari berbagai macam produk dengan penawaran menarik dari 31 booth yang berpartisipasi.

Untuk produk otomotif terdiri dari merek kendaraan penumpang dan niaga, seperti Wuling, Suzuki, Nissan, Mitusbishi, Hyundai, Daihatsu, Toyota, Mercedes-Benz, BMW, MINI, Honda, Fuso, Isuzu, dan Hino.

Sementara merek roda dua meliputi Piaggio-Vespa, Suzuki Viar, Honda, Yamaha, Benelli, BMW Motorrad, Kawasaki, dan KTM.

Adapun penawaran yang disodorkan berupa bunga ringan mulai 0,5 persen, diskon angsuran, bebas biaya provisi, diskon admin hingga 75 persen, bonus sampai dengan 2,5 juta adirapoin, serta bonus asuransi.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Target AVE 2021

Selain beragam promo spesial, pengunjung maupun calon pengunjung juga dapat mengikuti program Adiratalks AVE 2021 secara live di akun Instagram resmi Adira Finance @adirafinanceid setiap Jumat, yang mengulas berbagai topik inspiratif tentang solusi kebutuhan bersama influencers.

Para pengunjung juga dapat memanfaatkan fitur live chat untuk bertanya kepada dealer, membuat janji test drive, hingga mengajukan pembelian secara langsung dalam satu platform.

Mengingat durasi penyelenggaraan pameran yang cukup lama, Adira Finance pun mencanangkan target yang cukup fantastis.

"Untuk AVE 2021 ini target pembiayaan kami minimal mencapai Rp 120 miliar," beber Niko Kurniawan, Direktur Penjualan, Pelayanan, dan Distribusi Adira Finance di acara yang sama.

Adira Finance juga berharap jumlah pengunjung pada pameran tahun ini mampu melampaui capaian di tahun lalu.

"Kami berharap dengan persiapan yang lebih matang bisa mendatangkan lebih banyak pengunjung. Kalau tahun lalu mencapai 250 ribu pengunjung, di tahun ini kami harapkan di atas 300 ribu pengunjung," ujar Harry Latif, Direktur Portofolio Adira Finance.

3 dari 3 halaman

Infografis Ayo Jangan Ragu, Vaksin Covid-19 Dipastikan Aman

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.