Sukses

Mau Kebut-kebutan Pakai Sepeda Motor, Intip Biaya Sewa Sirkuit Sentul

Memacu sepeda motor hingga putaran mesin meraung merupakan kepuasan tersendiri pencinta adrenalin. Namun, hal ini tentu tidak disarankan dilakukan di jalan raya karena berbahaya.

 

Liputan6.com, Jakarta - Memacu sepeda motor hingga putaran mesin meraung merupakan kepuasan tersendiri pencinta adrenalin. Namun, hal ini tentu tidak disarankan dilakukan di jalan raya karena berbahaya.

Kamu bisa menyalurkan hobi kebut-kebutan yang aman sekaligus memuaskan tentu saja di sirkuit khusus. Selain aman dari tilang polisi, kamu bisa menggeber motor sampai limitnya tanpa khawatir akan adanya orang atau kendaraan lain yang melintas.

Namun menggeber sepeda di sirkuit tentunya membutuhkan sedikit pengorbanan. Salah satunya adalah uang untuk menyewa sirkuit. Nah bagi para pengendar kuda besi yang suka memacu adrenaline, seorang netizen melalui unggahan TikTok @tubaguselang27, membagikan bocoran harga sewa sirkuit sentul.

" Biaya maen motor di sentul internasional karting sirkuit," tulis keterangan unggahan.

Segini Biayanya 

Dalam video tersebut, ia memberikan detail terkait besaran ukuran volume mesin (Cubical Centimeter/CC) beserta harga sewanya. Semakin rendah CC, harga yang dibayarkan pun lebih murah.

" Buat temen-temen yang mau main ke Sentul International karting Circuit. Jadi 250 CC itu Rp250 ribu main disini, dibawah 250 CC Rp200 ribu," terang Tubagus.

Tak hanya itu, sang netizen juga membagika fasilitas di area balap itu salah satunya pit area. Pit sendiri biasanya digunakan para pembalap untuk melakukan servis saat mengalami kendala di tengah balapan.

" Nah terus ada Pit. Pit itu tempat motor, bayar juga Rp200 ribu," jelasnya.

Diketahui sang netizen menyewa area sirkuit di Sentul Kecil yang memang dikhusukan untuk motor. Sedangkan area Sentul Besar, dikhususkan untuk motor diatas 250 CC ataupun mobil.

 

@tubaguselang27

biaya maen motor di sentul internasional karing sirkuit #hayunyentul

♬ original sound - tubagus - tubagus

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Ramai Komentar Netizen 

Video edukasi tersebut langsung viral di TikTok dan menuai reaksi para netizen. Tak sedikit dari mereka berterima kasih lantaran telah diberikan informasi mendatail terkait harga sewa.

" buat ngabers yang speedingnya dijalan raya. Nih cuma 200k, daripada nubruk orang dijalan abis lebih dari 200k," ujar seorang netizen menyarankan.

" nah ini yang ditunggu2, makasih mas baguss," ucap netizen lain.

" gw kira 400 rebu," sahut lainnya.

" kukira harga per jamnya jutaan," tutur netizen lain.

" Makasih mas info sirkuitnya," ujar lainnya. 

Sumber: Dream.co.id

3 dari 3 halaman

Infografis Vaksin Covid-19 Berbayar Vs Vaksin Gratis.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.