Sukses

Top 3 Berita Hari Ini: Bikin SIM A Pakai Sertifikat dari Sekolah Mengemudi

Setiap pengemudi kendaraan bermotor wajib memiliki SIM atau Surat Izin Mengemudi. Baru-baru ini untuk pemohon SIM A rupanya ada persyaratan khusus, hal ini dibahas dalam artikel "Bikin SIM A Kini Harus Punya Sertifikat dari Sekolah Mengemudi".

Liputan6.com, Jakarta - Setiap pengemudi kendaraan bermotor wajib memiliki SIM atau Surat Izin Mengemudi. Baru-baru ini untuk pemohon SIM A rupanya ada persyaratan khusus, hal ini dibahas dalam artikel "Bikin SIM A Kini Harus Punya Sertifikat dari Sekolah Mengemudi".

Selain itu, dua berita menarik lainnya adalah "Setelah Bandung, Honda Pamer Mobil Konsep N7X ke Semarang" dan "Dukung Program Pemerintah, Seluruh Karyawan MPMRent Ikut Vaksinasi". Baca selengkapnya di sini.

1. Bikin SIM A Kini Harus Punya Sertifikat dari Sekolah Mengemudi

Pihak Kepolisian Republik Indonesia (Polri) baru saja mengeluarkan aturan baru terkait penerbitan Surat Izin Mengemudi (SIM), termasuk di dalamnya syarat untuk pembuatan SIM A.

Dengan adanya aturan baru ini, terdapat penambahan syarat administrasi, yaitu selain membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli dan fotokopi, juga harus membawa sertifikat dari sekolah mengemudi.

Baca selengkapnya di sini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

2. Setelah Bandung, Honda Pamer Mobil Konsep N7X ke Semarang

PT Honda Prospect Motor (HPM) memang tengah gencar memperkenalkan mobil konsep barunya, N7X Concept. Bahkan, kendaraan yang digosipkan bakal menjadi BR-V baru ini, tengah tebar pesona di empat kota besar di Indonesia.

Setelah diperkenalkan di Bandung, Honda N7X Concept ini akan menuju Semarang, Jawa Tengah. Display mobil ini akan tampil dengan menarik, di dalam sebuah kotak kaca yang disertai dengan teknologi LED transparan. Tidak hanya menunjukkan tampilan asli mobil, kotak kaca ini juga dapat menampilkan visual-visual menarik yang menjelaskan mengenai mobil konsep N7X.

Baca selengkapnya di sini.

3 dari 4 halaman

3. Dukung Program Pemerintah, Seluruh Karyawan MPMRent Ikut Vaksinasi

Seluruh karyawan PT Mitra Pinasthika Mustika Rent (MPMRent) mengikuti pemberian vaksinasi tahap pertama melalui Program Vaksinasi Pekerja Sektor Transportasi yang diadakan oleh Pemerintah Kota Tangerang Selatan bersama dengan Dishub dan Dinkes Tangerang Selatan di Alam Sutera Sport Center, Selasa (15 Juni 2021).

Tercatat, 1.317 karyawan MPMRent yang terdiri dari karyawan kantor pusat, anak usaha, pengemudi, dan staf operasional mengikuti vaksinasi tahap pertama yang dalam pelaksanaannya dibagi menjadi beberapa kelompok sesuai dengan arahan yang protokol yang berlaku di area vaksinasi.

Baca selengkapnya di sini.

4 dari 4 halaman

Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.