Sukses

Ada Negara Tujuan Baru, Suzuki Indonesia Optimistis Ekspor Mobilnya Melonjak

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) optimistis ekspor mobil completely built-up (CBU) di tahun ini bisa melampaui perolehan tahun lalu. Angka 66.500 unit menjadi target ekspor Suzuki Indonesia di tahun ini.

Liputan6.com, Jakarta - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) optimistis ekspor mobil completely built-up (CBU) di tahun ini bisa melampaui perolehan tahun lalu. Angka 66.500 unit menjadi target ekspor Suzuki Indonesia di tahun ini.

Apriyanto, Assistant to Product Planning Control Dept Head PT SIS, menjelaskan tahun lalu kinerja ekspor kendaraan CBU Suzuki cukup baik meski ada pandemi Covid-19, karena volume hanya turun 6 persen.

"Model yang berkontribusi besar di ekspor antara lain Suzuki Ertiga dan XL7, masing-masing berkontribusi sekitar 30 persen," ujar Apriyanto saat jumpa pers daring, kemarin (4/3/2021).

Suzuki Indonesia memiliki 51 negara tujuan ekspor mobil CBU. Mayoritas negara berada di kawasan Asia, termasuk ke Myanmar yang sedang ada problem politik (kudeta).

Disebutkan, ada empat negara tujuan ekspor baru, di antaranya Paraguay (Amerika Selatan), Yaman, Irak, dan Sudan (Afrika).

Saat ini Suzuki Indonesia memiliki beberapa pabrik, yakni pabrik Cakung, Tambun 1 dan 2, serta Cikarang. Volume produksinya mencapi 240 ribu unit per tahun.

Pada tahun ini, Suzuki menargetkan pangsa pasar sebesar 13 persen di pasar otomotif Indonesia. Secara volume, itu setara 97 ribu unit bila mengacu pada prediksi Gaikindo bahwa pasar otomotif tahun ini sebesar 750 ribu unit.

Sumber: Merdeka.com

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bocoran Mobil Baru Suzuki yang Meluncur Semester Kedua 2021

Suzuki memastikan disepanjang tahun ini bakal menghadirkan mobil baru. Jika bulan lalu model yang diluncurkan berupa kendaraan niaga, model berikutnya yang akan dirilis adalah kendaraan penumpang.

"Berkaitan dengan model dan varian, di 2021 ini kami berencana untuk menyegarkan produk-produk yg diproduksi di Indonesia. Itu kata kuncinya," terang Donny Saputra, 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dalam acara virtual Media Update Suzuki 2021, Kamis (4/3/2021).

Tentu saja ini menjadi angin segar bagi masyarakat yang menantikan mobil baru dari Suzuki. Mengenai waktu peluncurannya sendiri, Suzuki memperkirakan bakal dilakukan pada semester kedua 2021.

"Di awal bulan lalu (Februari) kami sudah meluncurkan kendaraan komersial dan di semester dua kami berencana menyegarkan beberapa model kendaraan penumpang," kata Donny.

"Saya tak bisa bicara detail kapan dan modelnya apa namun yang pasti kami berencana menyegarkan beberapa model kendaraan penumpang," tambahnya.

Bicara model kendaraan penumpang Suzuki yang diproduksi di dalam negeri tentu saja merujuk pada Ertiga dan XL7. Keduanya diproduksi di pabrik Suzuki yang berada di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

Pasalnya, model lain yang diniagakan di dalam negeri berstatus completely build up (CBU) alias didatangkan secara utuh dari luar negeri.

Suzuki Ignis dan Baleno hatchback didatangkan dari India, sementara Suzuki Jimny langsun dari Jepang.

Jadi yang bakal meluncur nanti, apakah Ertiga atau XL7? Kita tunggu saja. Dan nantikan informasi selanjutnya.

3 dari 3 halaman

Infografis 6 Tips Isolasi Mandiri di Rumah

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.