Sukses

Mengulik Mitsubishi Pajero Sport yang Sudah Hadir di Thailand, Siap Masuk Indonesia?

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memiliki senjata andalan di segmen sport utility vehicle (SUV), yaitu Mitsubishi Pajero Sport.

Liputan6.com, Jakarta - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memiliki senjata andalan di segmen sport utility vehicle (SUV), yaitu Pajero Sport. Namun, pesaing dari Toyota Fortuner ini belum mendapatkan model baru di tengah panasnya persaingan di segmen tersebut.

Sejatinya, Mitsubishi Pajero Sport versi terbaru sudah meluncur terlebih dahulu di Thailand. Tapi, untuk Indonesia sendiri, jenama berlambang tiga berlian ini masih belum memberikan detail waktu peluncuranya.

Dijelaskan President Director PT MMKSI Naoya Nakamura, pihaknya masih mempertimbangkan untuk mendatangkan model baru Pajero Sport.

"Untuk Pajero Sport baru, kami terus menginformasikan kepada media apabila waktunya sudah dekat," ujar Nakamura beberapa waktu lalu.

Sementara itu, melansir laman resmi Mitsubishi Motors, pajero Sport terbaru mewarisi kemampuan off-road dengan daya tahan luar biasa sebagai sebuah SUV menengah.

Desainnya mendapatkan penyegaran, dengan menampilkan konsep Dynamic Shield milik Mitsubishi Motors yang telah dikembangkan lebih lanjut untuk Pajero Sport baru sekaligus menghadirkan visibilitas yang baik.

Secara dimensi, Mitsubishi Pajero Sport terlihat lebih besar dan lebar untuk memberikan kesan kuat sebagai mobil petualang. Tampilan lampu depan dipisahkan dengan grill dan lampu kombinasi yang terletak di sudut bumper.

Kap mesin mobil ini didesain lebih tinggi guna mempertegas kesan gagah. Balutan warna krom di beberapa bagian menggambarkan nuansa mewah dan halus model ini.

Interior Mitsubishi Pajero Sport disematkan konsol lantai diperbarui, dengan pegangan pintu yang lembut, meningkatkan tampilan serta kualitas dan kenyamanan. Terdapat konsol AC baru dengan tambahan colokan USB yang terdapat di bagian belakang, untuk meningkatkan fungsional bagi semua penumpang.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Performa

Berbciara performa, Mitsubishi Pajero Sport baru mengadopsi mesin diesel turbo MIVEC berkapasitas 2,4 liter dengan transmisi otomatis delapan kecepatan.

Tambahan fitur keselamatan, berupa Lane Change Assist (LCA) dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA).

Sistem penggeraknya, super-select 4WD-II yang mampu memberikan traksi optimal untuk semua karakteristik jalan. Model off-road tersedia dengan desain tombol baru, dan kinerja penggerak empat rodanya menawarkan kemampuan ekstraksi mandiri melalui kontrol yang terintegrasi dari output mesin, pengaturan transmisi, dan kemampuan rem.

 

 

3 dari 3 halaman

Infografis 17 Kondisi Orang Tak Bisa Disuntik Vaksin Covid-19 Sinovac

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.