Sukses

Masuk Indonesia, Motor Listrik Mirip NMax dan Vario Dibanderol Rp50 Jutaan

Melihat perkembangan pasar otomotif Tanah Air, MBI, perusahaan motor listrik asal Korea Selatan siap meluncurkan tiga model kendaraannya Januari 2021 mendatang.

Liputan6.com, Jakarta - Melihat perkembangan pasar otomotif Tanah Air, MBI, perusahaan motor listrik asal Korea Selatan siap meluncurkan tiga model kendaraannya Januari 2021 mendatang.

"Sekarang MBI masih belum launching di Indonesia. Rencananya mau launching di Indonesia tahun depan bulan Januari. Akan ada tiga model yakni MBI X, MBI V dan MBI S," kata Manager Global Marketing MBI, Victor Lee kepada Liputan6.com, Jumat (7/8/2020).

Saat disinggung desain motor yang sangat mirip dengan Yamaha NMax, Honda Vario, dan Vespa, Victor Lee menegaskan bila perusahaan saat ini sudah memiliki hak paten terhadap ketiga motor yang akan diluncurkan.

"Beberapa konsumen bilang sangat mirip dengan motor BBM di Indonesia. Tapi kami sudah punya paten cipta design, jadi tidak ada masalah di pasar luar negeri termasuk Indonesia," ujarnya.

Telah dijual di Cina, Vietnam dan Korea Selatan, Victor Lee optimis ketiga motor listriknya akan diterima dengan baik oleh masyarakat Tanah Air. "MBI ada di Korea, Vietnam dan Cina. Ketiga negara tersebut penerimaannya cukup bagus. Memang untuk teknologi, design semuanya berasal dari Korea," tuturnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Harga

Terkait harga, motor listrik tersebut dibanderol mulai dari Rp49 jutaan hingga Rp51 jutaan. Konsumen sudah bisa melakukan inden di akhir tahun ini.

"Kemungkinan akhir tahun ini bisa proses inden produk MBI. Harganya, MBI X Rp49 jutaan, MBI V Rp50 Jutaan dan MBI S Rp51 Jutaan. Untuk spesifikasi, motor ini setara dengan mesin 250cc," kata Victor Lee.

3 dari 3 halaman

Pilihan Motor Listrik yang Harganya Setara Moge

Penggunaan motor listrik secara global memang belum populer seperti motor konvensional. Masih banyak pecinta roda dua yang berpendapat, jika kendaraan dengan sumber tenaga baterai ini belum bisa menggantikan peran kuda besi dengan tenaga bensin.

Tapi, keberadaan motor listrik ini tentu saja tidak bisa dianggap sebelah mata. Bahkan, banyak pabrikan motor yang justru mampu menciptakan motor listrik, dan dibanderol dengan harga yang cukup mahal, bahkan setara dengan motor gede (moge) dari pabrikan besar, seperti Harley-Davidson, Ducati, ataupun BMW Motorrad.

Nah, berikut deretan motor listrik yang harganya setara moge, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber:

1) Zero

Merek sepeda motor asal Amerika Serikat ini pada dasarnya merupakan pabrikan motor yangvbergelut dengan teknologi listrik. Mereka memiliki beberapa varian mulai dari Zero S SR, Zero DS DSR, Zero FX, dan Zero FXS.

Soal harga sepeda motor ini masih tergolong mahal mulai dari US$ 10.955-18.690 atau sekitar Rp 154 juta sampai Rp 262 juta per unit.

Baca selengkapnya di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.