Sukses

Menikmati Malam untuk Memaksimalkan Fitur Peugeot 3008 dan 5008

Bertajuk Night Media Test Drive, pengetesan berkeliling kota Jakarta ini mampu memaksimalkan berbagai fitur yang tertanam di Peugeot 3008 maupun 5008.

Liputan6.com, Jakarta Peugeot 3008 dan 5008 hadir di pasar Indonesia dengan membawa modal yang cukup meyakinkan. Sebagai salah satu sport utility vehicle (SUV) yang sporty, mobil asal Prancis ini memiliki desain yang atraktif dan juga dilengkapi berbagai fitur yang menunjang gaya berkendara kaum urban.

Memaksimalkan fitur dua SUV berlambang singa ini, PT PT Astra International – Peugeot Sales Operation (Peugeot Indonesia) mengajak beberapa media otomotif nasional termasuk Liputan6.com, untuk mencoba produk unggulannya tersebut di malam hari.

Bertajuk Night Media Test Drive, pengetesan berkeliling kota Jakarta ini untuk memaksimalkan berbagai fitur yang tertanam di Peugeot 3008 maupun 5008.

Mobil ini sendiri sudah dilengkapi fitur ambience, cornering, welcome light hingga lion's claw taillights yang bergaya.

Desain eksterior yang sangat cantik dan menarik perhatian pun menjadi salah satu nilai positif yang akan didapatkan pengendara Peugeot 3008 maupun 5008," jelas Rokky Irvayandi, Chief Executive Astra Peugeot, di Bluegrass, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu malam (21/9/2019).

Sedangkan dari desain eksterior memiliki desain yang cukup sporty, dengan grill lebar, sirip dengan krom dengan logo singa, foglamp trim dengan krom vertikal yang memberikan kesan elegan dari mobil ini.

Selain itu, dua model ini juga memiliki desain lampu belakang yang dinamakan Lion's claw light, yang terdiri dari tiga baris cluster LED berwarna merah yang khas dan sangat menonjol saat di malam hari. Sementara itu, desain lampu depan sudah dilengkapi adjustable LED projector hedlight dengan DRL.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kabin Peugeot i-cockpit

Masuk ke dalam kabin, interior Peugeot 3008 memiliki konsep i-cockpit, yang memberikan kesan sensasi berkendara dalam suasana kabin pesawat. Di dalam, pengemudi akan dimanjakan dengan pengaturan empat panca indera, yaitu sight dengan memvariasikan kecerahan pencahayaan, dan kemampuan memilih tema warna layar, pendengaran dengan equalizer musik dan pengaturan suara.

Kemudian, bisa juga merasakan sentuhan dengan bahan material yang berkualitas untuk kabin Peugeot 3008, serta penciuman dengan tiga pilihan parfum yang tersedia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.