Sukses

Top3 Berita Hari Ini: Tak Ada Istilah Rem Blong dan Rolls-Royce Tak Berharga

Human error masih jadi alasan terbesar terjadinya kecelakaan. Namun faktor teknis juga tidak sedikit mengundang maut, seperti rem blong.

Liputan6.com, Jakarta Human error masih jadi alasan terbesar terjadinya kecelakaan. Namun faktor teknis juga tidak sedikit mengundang maut, seperti rem blong. Dan berikut ringkasan berita populer lainnya:

1. Pakar Keselamatan Berkendara: Tak Ada Istilah Rem Blong

Pihak kepolisian Polda Jawa Barat masih terus melakukan penyidikan terkait penyebab kecelakaan beruntun di tol Cipularang arah Jakarta. Hasil sementara menunjukkan, kecelakaan maut tersebut bermula dari kecelakaan tunggal dump truk hingga terguling di jalan tol.

Saat empat mobil antre menunggu proses evakuasi dump truk tersebut, tiba-tiba dump truk lain bermuatan tanah yang mengalami rem blong meluncur dan menabrak ke empat mobil. Belum selesai, di belakang dump truk ada 15 mobil lain yang kemudian terlibat kecelakaan beruntun. Selengkapnya baca di sini.

2. Di Kota Ini, Mobil Sekelas Rolls-Royce seperti Tak Ada Harganya

Mobil mewah kerap berseliweran di jalanan Dubai sebagai kota terpadat di Uni Emirat Arab. Maklum, penduduknya kaya raya dan rata-rata memiliki mobil dengan banderol selangit.

Termasuk kepemilikan atas mobil paling mewah pabrikan Inggris, Rolls-Royce. Saking kayanya, beberapa Rolls-Royce terabaikan begitu saja di basement. Bahkan mobil-mobil ini sudah tertutup debu tebal dan bisa dipakai untuk menulis. Selengkapnya baca di sini.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

3. Perhatikan Ini untuk Mencegah Rem Tidak Berfungsi

Rem blong atau kemampuan yang menyusut kerap dialami para pengemudi mobil. Celakanya, karena rem yang tidak berfungsi dengan baik ini, banyak terjadi kecelakaan fatal, seperti tabrakan beruntun yang melibatkan 21 kendaraan yang terjadi di tol Cipularang arah Jakarta, tepatnya di KM 91.400.

Mengingat pentingnya komponen ini, rem memang butuh perawatan rutin agar performanya selalu terjaga. Berikut, 7 tips mencegah rem blong, seperti yang dilansir laman resmi Auto2000: Selengkapnya baca di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.