Sukses

Menjajal Kemampuan DFSK Glory 560 di Perkotaan

Hadir untuk memeriahkan segmen sport utility vehicle (SUV), DFSK Glory 560 resmi diperkenalkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 lalu.

Liputan6.com, Jakarta - Hadir untuk memeriahkan segmen sport utility vehicle (SUV), DFSK Glory 560 resmi diperkenalkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 lalu.

Mendapat sambutan positif, DFSK mengajak rekan-rekan media untuk mencoba ketangguhan DFSK Glory 560 dengan menjelajah jalan Ibu Kota DKI Jakarta menuju Sukabumi, Jawa Barat. Dalam kesempatan ini, Liputan6.com mencoba varian 1.5 T Ultimate.

“Momen test drive DFSK Glory 560 ini berdekatan dengan momen Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada 17 Agustus 2019 pada Sabtu kemarin. Tidak ingin ketinggalan, kegiatan Konvoi 17 unit DFSK Glory 560 bersama rekan-rekan media diadakan dari Jakarta menuju Sukabumi,” kata Sales and marketing Director of Sales Centre PT Sokonindo Automobile, Alex Pan.

Penerimaan positif oleh konsumen terhadap DFSK Glory 560 juga tercermin dari jumlah SPK hingga Juli 2019 yang mencapai lebih dari 2.000 unit secara nasional. Hasil yang dicapai DFSK Glory 560, menjadikan mobil pabrikan otomotif Cina ini sebagai tulang punggung penjualan di Indonesia.

“Kami sangat yakin bahwa DFSK Glory 560 akan semakin mendapatkan kepercayaan dan diterima oleh masyarakat Indonesia lebih baik lagi setelah rekan-rekan media merasakan manfaat sensasi berkendaranya. DFSK Glory 560 didukung dengan tampilan eksteriornya yang menarik, pengalaman berkendara yang nyaman, dan power yang kuat, serta garansi 7 tahun/150.000 km tentunya akan menarik perhatian dari konsumen,” ujar Alex Pan.

Dari segi ukuran, DFSK Glory 560 memiliki dimensi 4.515mm x 1.815mm x 1.735mm dan disematkan lampu utama eagle lamp dengan lampu LED daytime. Untuk dapur pacu, mobil ini disematkan mesin 1.500 cc turbocharger dengan 148 Tk pada 5.600 rpm dan 230 Nm pada 1.800-4.000 rpm.

Guna menjaga kenyamanan berkendara penumpang selama perjalanan, tenaga yang dihasilkan oleh teknologi mesin 1.500 cc turbocharger akan terhubung ke roda melalui transmisi CVT.

Penasaran dengan rasa berkendara DFSK Glory 560? Tunggu tautan Liputan6.com selanjutnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

DFSK Ajak Konsumen Bentuk Komunitas Glory

PT Sokonindo Automobile (DFSK) menggelar DFSK Glory Day yang ditujukan untuk konsumen setianya. Kegiatan ini berlangsung akhir pekan lalu di dealer DFSK Jatiwaringin di Jalan Raya Jatiwaringin No.12 A-B, Jakarta Timur.

Sugiartono Technical Service Manager DFSK mengatakan, kegiatan DFSK Glory Day ditujukan untuk melihat lebih dekat dan secara menyeluruh bagaimana teknologi yang ditawarkan oleh DFSK.

 

 
 

 

"Kami menilai kesempatan ini menjadi momen yang tepat untuk memperkenalkan kepada konsumen, sekaligus membuat mereka merasa lebih nyaman untuk berkendara dengan DFSK dan menjalin keakraban antar sesama pemilik kendaraan," terang Sugiarto dalam keterangan resminya.

Berlangsung sejak pagi hari, acara dimulai dengan memperkenalkan seluruh fasilitas dan standar pelayanan yang ada di dealer DFSK.

Setelah itu, sebanyak lebih dari 15 mobil Glory 580 dan 560 melakukan konvoi secara bersama-sama dengan menerapkan safety driving.

3 dari 3 halaman

Ajakan Membentuk Komunitas

Melalui acara ini, DFSK juga mengajak peserta berembuk untuk membentuk komunitas DFSK Glory pertama di Indonesia. Saat tengah berembuk, kendaraan mereka mendapatkan pengecekan secara cuma-cuma.

"Setelah kunjungan ini, diharapkan para konsumen bisa semakin yakin dan percaya terhadap merek dan kendaraan DFSK yang ada di Indonesia. DFSK menjanjikan seluruh kendaraan dan pelayanan yang diberikan kepada konsumen adalah yang terbaik dan bisa diandalkan oleh konsumen di seluruh Indonesia,"

"Acara ini mendapat respon positif dari pengguna Glory, tentunya kegiatan serupa akan kami galakan di kota-kota lainnya," tutup Sugiartono. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.