Sukses

Honda City 2020 Akan Menggunakan Turbocharger

Honda City dikabarkan akan mendapatkan pembaruan pada akhir 2019. Tentu perubahannya akan memberikan banyak fitur dan juga tampilan yang lebih segar.

Liputan6.com, Jakarta - Honda City dikabarkan akan mendapatkan pembaruan pada akhir 2019. Tentu perubahannya akan memberikan banyak fitur dan juga tampilan yang lebih segar.

Lalu, apa perubahan Honda City 2020? Dilansir Headlightmag, perubahan total adalah kemungkinan terbesar yang diterima City. Sejak 2003, Honda City berbasis Honda Jazz dan tampaknya tak akan berubah.

Soal desainnya, menurut Autoindustriya, kemungkinan akan mengikuti gaya Civic dan Accord. Artinya akan berubah total baik eksterior maupun interiornya.

Lalu soal mesin, City juga kemungkinan akan mendapatkan turbo, seperti Civic. Mesin 3-silinder City bisa saja diganti menjadi 4-silinder dengan kubikasi 1,5L, demi tenaga yang lebih nendang.

Sedangkan tenaga City saat ini 118 Tk dan 126 Tk dengan Earth Dream Tech, serta 1.0 turbo 127 Tk. Transmisinya kemungkinan akan menggunakan CVT dan manual 6-percepatan milik Civic.

Honda City 2020 kemungkinan akan melakoni debutnya pada Tokyo Motor Show, pada kuartal keempat 2019. City diprediksi akan menjadi sedan segmen B yang menarik saat dirilis nanti.

Sumber: Otosia.com

 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Honda City Hybrid Meluncur, Kapan di Indonesia?

Honda Malaysia (HM) untuk pertama kalinya memperkenalkan Honda City Hybrid model tahun 2017, pekan lalu. Mobil ini baru akan ada di dealer pada Agustus nanti dengan harga jual mulai 89,2 ribu ringgit atau setara Rp 271,99 juta.

Melansir Paultan, Senin (24/7/2017), City Hybrid menggendong mesin konvensional ditambah motor listrik. Mesin konvensionalnya beda dengan City standar. Pada model ini, mesin yang dipakai berjenis DOHC i-VTEC bertenaga 108,4 Tk dan torsi 134 Nm.

 

 
 

 

Sementara motor elektriknya bertenaga 29,5 Tk dan torsi 160 Nm. Dengan begitu, kombinasi keduanya menghasilkan tenaga 137 Tk dan torsi 170 Nm.

Mesin ini sama persis dengan Jazz Hybrid, juga telah dijual di Malaysia. Performa keduanya tidak beda jauh. Bahkan, Honda mengklaim mesin Jazz dan City ini tidak kalah kalau dibandingkan dengan mesin Civic lama yang masih memakai 1,8 liter naturally-aspirated.

Soal bahan bakar juga patut diacungi jempol. Di atas kertas, City Hybrid diklaim bisa menempuh 100 kilometer hanya dengan bahan bakar 3,9 liter.

Beberapa kelengkapan lain yang tersemat pada sedan ini adalah airbag, auto folding wing mirrors, rear air con vents, steering paddle shifters, serta instrument panel display spesial.

Sayang, baik City Hybrid dan Jazz Hybrid hanya diperuntukkan bagi pasar Malaysia. Bahkan lebih jauh, negara ini satu-satunya di luar Jepang yang menjual dua mobil tersebut, akibat adanya kebijakan yang memudahkan keberadaan mobil ramah lingkungan, Energy Efficient Vehicle (EEV).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini