Sukses

IMX 2018, Pestanya Pecinta Modifikasi

Kabar gembira bagi pecinta otomotif khususnya yang doyan modifikasi tunggangannya. Pasalnya, pada akhir pekan ini Indonesia Modification Expo (IMX) 2018 akan bergulir.

Liputan6.com, Jakarta - Kabar gembira bagi pecinta otomotif khususnya yang doyan modifikasi tunggangannya. Pasalnya, pada akhir pekan ini Indonesia Modification Expo (IMX) 2018 akan bergulir.

Pameran modifikasi pertama di Tanah Air tersebut berlangsung 17-18 November 2018 di Balai Kartini, Jakarta.

Pameran yang diinisiasi National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) itu akan dimeriahkan tenant-tenant yang menyediakan berbagai hal yang berkaitan dengan modifikasi.

"IMX membawa platform baru pameran modifikasi di Indonesia. Kami mengajak seluruh stakeholders ikut serta, tak hanya melibatkan modifikator, namun juga merek-merek aftermarket dalam dan luar negeri," terang Andre Mulyadi selaku pengagas IMX dalam keterangan resminya.

Lebih lanjut ia menyampaikan, IMX juga melibatkan pemegang merek mobil, komunitas, dan praktisi dari Amerika Serikat serta Jepang untuk mengisi sesi talkshow.

Sekadar informasi, IMX didukung oleh Enjoy Jakarta, dalam hal ini Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. "Kami optimistis IMX 2018 akan sukses dan membuka kesempatan dan menjadi tujuan “wisata” baru para pecinta modifikasi," kata Andre.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

Guna menjaring lebih banyak pengunjung, IMX menyiapkan hadiah melalui mekanisme Giveaways dan Super Giveaways yang diundi hampir di tiap jam.

Menurut Andre, ini merupakan cara untuk memanjakan pengunjung dan juga menjembatani tenant-tenant yang ada untuk memberikan kesempatan awam mencoba produk mereka.

"Konsep ini tak ada di pameran otomotif lain di Tanah Air. Sehingga pengunjung dan tenant sama-sama senang," pungkasnya.

Adapun hadiah yang disiapkan mulai dari lampu, obat poles bodi, pembersih mesin, hingga pelek dan suspensi udara.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini