Sukses

Obor Asian Games 2018 Akan Dikawal Ratusan Vespa di Jakarta pada Pekan Ini

Kumpulan para pemilik Vespa matik modern ini bakal menjadi salah satu pengiring obor Asian Games di Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta - Asian Games 2018 bakal dihelat di Jakarta dan Palembang, mulai 18 Agustus 2018. Berbagai lapisan masyarakat di Tanah Air siap menyambut pesta olahraga terbesar se-Asia ini, termasuk komunitas otomotif, dan salah satunya iVespa Indonesia.

Kumpulan para pemilik Vespa matik modern ini akan menjadi salah satu pengiring obor Asian Games di Jakarta. Setidaknya, bakal ada sebanyak 250 skutik Vespa matik yang bakal menjadi saksi, dan mengawal momen bersejarah tersebut.

Untuk acara ini, iVespa membentuk sebuah komite, yang berasal dari 17 komunitas Vespa. Sedangkan untuk rutenya, pawai obor Asian Games yang bakal dilakukan 15 dan 16 Agustus 2018 ini, bakal dibagi menjadi empat bagian, yaitu Jakarta Utara, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, dan Jakarta Pusat-Barat.

Dijelaskan Arief Ramdani, Penanggung Jawab pawai obor Asian games, nantinya 250 Vespa akan disebar di lima wilayah Jakarta yang telah disebutkan sebelumnya. Masing-masing wilayah, bakal terdiri dari 50 Vespa.

"Dari 50 Vespa, bakal terdiri dari 20 vespa berwarna merah dan putih dan 30 Vespa beragam warna yang siap mengawal," jelas Arief.

Untuk diketahui, tanggal 15 Agustus 2018, kirab obor Asian Games di Jakarta bakal dimulai dari kawasan Cililitan menuju Taman Mini Indonesia Indah. Lalu, rombongan pawai bakal bergerak ke daerah Condet (Rindam), Ragunan, dan berhenti sejenak di Pejaten Village.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

Setelah itu, api akan dibawa menggunakan bus menuju ke Monumen Nasional (Monas). Dan tanggal 16 Agustus, kirab obor akan dimulai dari Mesjid Raya Kemayoran, melewati Monumen Nasional, menuju Tanah Sereal, Kota Tua hingga Kali Jodo dan berakhir di Danau Sunter.

Sementara itu, 17 komunitas Vespa yang bakal meramaikan pawai obor Asian Games ini, yaitu 17 iVespa Indonesia (Koordinator acara), GTVS, Prapanca, BBC, Piaggio Lovers, On The Way, Scooter Bee, Velors, Stenbeii, Owner Club 946, Vespa Selatan, Vespa Tebet Society, Hore Scooter, Kutu Community, SMA 6 Vespa Club, Vespa Escape, dan Vespa Ranger.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.