Sukses

Cara DFSK Goda Konsumen Dapatkan Glory 580 di GIIAS 2018

Bahkan di hajatan otomotif tahunan yang digelar di ICE, BSD, Tangerang Selatan, DFSK juga menawarkan satu program unggulan berupa Down Payment (DP) atau uang muka rendah untuk pembelian Glory 580.

Liputan6.com, Jakarta Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 jadi waktu yang tepat bagi merek mobil asal Cina PT Sokonindo Automobile selaku agen tunggal pemegang merek Dongfeng Sokon (DFSK) untuk mendekatkan diri kepada konsumen.

Bahkan di hajatan otomotif tahunan yang digelar di ICE, BSD, Tangerang Selatan, DFSK juga menawarkan satu program unggulan berupa Down Payment (DP) atau uang muka rendah untuk pembelian Glory 580.

"Saat ini kami menawarkan 1 program unggulan yang cukup menarik dengan DP Rp 30 jutaan sudah bisa beli Glory 580 dengan booking fee Rp 5 juta," ungkap Permata Islam Marketing Manager DFSK, Permata Islam saat ditemui di acara GIIAS 2018, ICE, BSD Tangerang Selatan, Kamis (2/8/2018).

Adapun konsumen bisa melakukan sistem pembayaran secara kredit ini dengan tenor 12-60 bulan dan angsuran mulai Rp 6-20 jutaan. Serta tambahan cashback sebesar Rp 15 juta.

Pria yang akrab disapa Arta itu juga menyatakan, setiap konsumen yang membeli DFSK Glory 580 selama GIIAS 2018, maka konsumen bisa mendapatkan lucky dip dengan hadih berupa Iphone X.

 

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Ready Stock

Selain itu, DFSK juga memberikan kesempatan konsumen untuk melakukan test drive Glory yang bertajuk 'super experience activity' yang digelar mulai 1 Agustus-1 November 2018.

"Kami tujukan kepada costumer agar bisa merasakan langsung produk kita dan mendapatkan keuntungan dari test drive itu. Tapi tidak hanya di GIIAS saja, melainkan bisa juga di network kami di seluruh Indonesia," tuturnya.

Adapun konsumen yang melakukan pemesan Glory 580 di GIIAS 2018 diharapkan bisa sampai di garasi sekitar 1-2 minggu.

"Kami ready stock. Kalau beli cash dan kredit belinya beda, jadi sampe rumahnya jadi menyesuaikan dengan tipe pembeliannya. Tapi intinya ready stock," tuturnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.