Sukses

Mengenang Skuter Mitsubishi yang Legendaris

Jauh sebelum terkenal sebagai produsen mobil, Mitsubishi juga pernah membuat skuter.

Liputan6.com, Jakarta - Jauh sebelum terkenal sebagai produsen mobil, Mitsubishi juga pernah membuat skuter. Bahkan, motor tersebut sempat menuai kesuksesan selama lebih dari 10 tahun dan digelari skuter terbaik pada masanya.

Mengutip dari situs resmi Mitsubishi, skuter tersebut bernama Mitsubishi Silver Pigeon. Produk ini pertama kali beredar pada 1946 silam sebelum akhirnya disuntik mati tahun 1963.

Selama 17 tahun, setidaknya ada 17 model yang ditawarkan. Namun, bukan berarti mereka merilis versi facelift dari Mitsubishi Silver Pigeon setiap setahun sekali.

Pasalnya, pada tahun 1960, ada 5 varian baru yang dirilis, yakni C-111, C-200, C-300, C76, dan C110. Masih di tahun yang sama, mereka kembali menghadirkan varian baru dari C-300.

Dengan demikian, kapastitas dan jenis mesin yang ditawarkan pun bervariasi, mulai 112cc, 125cc, 143cc, 175cc 2-tak, 175cc 4-tak, 192cc 2-tak, 192cc 4-tak, hingga 200cc. Bahkan, dapur pacu terbesarnya mencapai 210cc dengan konfigurasi 2-tak dan 4-tak.

Versi pertamanya, skuter Mitsubishi Silver Pigeon berkode C-10 didatangkan langsung dari Amerika Serikat oleh bos Mitsubishi kala itu, Koujiro Mruyama. Motor inilah yang menjadi cikal bakal kesuksesannya di Jepang.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

Pamor Mitsubishi Silver Pigeon C-10 kembali meningkat pasca perang dunia kedua setelah menjadi kendaraan resmi dari Kerajaan Jepang.

Bahkan, skuter ini menjadi salah satu dari daftar 240 kendaraan asli Jepang yang dirilis oleh The Society of Automotive Engineers of Japan.

Dari berbagai model yang beredar selama 17 tahun, tercatat ada 463 ribu unit Mitsubishi Silver Pigeon yang berhasil terjual.

Varian terlarisnya justru jauh pada Mitsubishi Silver Pigeon C-200 keluaran tahun 1960 dengan angka penjualan mencapai 38.000 unit.

Sumber: Otosia.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.