Sukses

Tak Terima Motor Ditahan Saat Razia, Pria Ini Marahi Polisi

Seorang pria memarahi polisi karena mengandangkan sepeda motor tanpa dilengkapi SIM, STNK dan mengenakan helm saat razia.

Liputan6.com, Jakarta - Operasi Zebra 2017 yang digelar satuan Polisi Lalu Lintas RI secara serentak di seluruh Indonesia dihelat 1-14 November 2017. Berbagai tindakan berupa penilangan dilakukan bagi mereka yang melanggar aturan lalu lintas.

Meski Operasi Zebra 2017 baru berlangsung dua hari, sejumlah cerita unik dan mengundang gelak tawa terjadi. Salah satunya seperti terjadi pada akun Instagram @brimob_id, yang mengunggahnya, Kamis (2/11/2017).

Dalam rekaman video tersebut, terlihat seorang pria yang mengaku bernama Agustia Gunadi mengamuk kepada sejumlah polisi dengan membawa surat tilang. Pria tersebut tak terima sepeda motor yang dibawa sang adik ditahan.

Usut punya usut, alasan lain mengapa pria tersebut mengamuk, karena dia tidak terima disebut ‘Ranmor’ yang menurutnya sama artinya seperti ‘Curanmor’.

Padahal singkatan Ranmor sendiri adalah Kendaraan Bermotor, sedangkan Curanmor yakni Pencurian Kendaraan Bermotor.

“Jadi dia itu ditilang karena ga bawa sim gak bawa stnk Terus ga pake helm, jadi yang disita ya Ranmornya.. Terus dia datang sama abangnya marah-marah disangka ranmor itu curanmor,” tulis akun @brimob_id.

Polisi sendiri bukan tanpa alasan mengapa sepeda motor tersebut dikandangkan. Sebab, saat Operasi Zebra, pelaku tidak dilengkapi SIM, STNK dan juga helm. Hal itu juga diakui pelaku.

Sontak saja, peristiwa yang kemungkinan terjadi di wilayah Jawa Barat tersebut menjadi bulan-bulanan para warganet.

@radenkencana19 Perlu banyak belajar orang nie, udah salah ngotot lagi!! Bikin malu aja, le le

@irban_bhara_pratama Kebanyakan mecin ya

@lidadalida Ya ampuuuun kenapa begitu ya yg salah lebih galak.. tapi nggak heran sih kebanyakan kalau orang salah itu yg paling ngotot. Boleh argument tapi tetap jaga sopan santun.

@suhery_sitorus Hahahhha, 😂😂😂. Salah aja pede mau marah2 lg, posisinya kepada petugas lg, hehe.generasi gagalnisasi 😋😎😎😎😅😅😘

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Ada Razia, Mobil Ini Nekat Terobos dan Hampir Tabrak Petugas

Ketika pihak kepolisian melakukan razia, selalu ada saja kelakuan aneh dari para pengendara mobil dan motor. Seperti yang baru-baru ini terjadi, saat seorang pengendara berusaha kabur dari razia operasi Zebra 2017.

Seperti video yang diunggah oleh akun @edorusia dari @palembang terkini, seorang pemilik Daihatsu Xenia berkelir putih mencoba kabur saat diadang pihak kepolisian yang tengah melakukan razia. Bahkan, pengendara mobil ini sampai nekat ingin menabrak polisi yang berdiri di depan mobil.

Belum diketahui pasti, di mana lokasi kejadian tersebut, tapi dari dugaan sementara, kejadian ini terjadi di wilayah Tangerang, Rabu (1/11/2017).

"Mobil nekat menerobos polisi yang sedang razia. Dalam video yang diunggah akun @palembangterkini Kamis, 2 November 2017 terlihat polisi kewalahan menahan mobil ini," tulis akun @edorusia dalam unggahan videonya tersebut, ditulis Kamis (2/11/2017).

Hingga berita ini diturunkan, video tersebut sudah ditonton 35.931 kali, dan mendapatkan tanggapan dari warganet sebanyak 248 komentar.

"Ini kejadian kemaren operasi zebra pertama di tangerang,di jln benteng betawi," tulis akun @lawansusanto10

"Diliat dari plat nomornya mobil jakarta kyknya, nekat juga tuh udah dikepung gitu tancap gas ckckck," tambah akun @meddy_himi

"Trauma kejadian yg mobil sedan ditembakin akhirnya banyak korban tewas padahal gara2 sopirnya panik ga punya sim," jelas akun @uliziousch

"kenapa ga ditembak semua bannya, pak??... mobil polisinya knp gak langsung di palangin di depan mobil pelaku??.. Bahaya tuh, pak.. Untung tidak ada korban..," tutup akun @priaraditya

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini