Sukses

Top 3: Suzuki Ertiga Diesel Bikin Penasaran

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang resmi meniagakan new Ertiga Diesel masuk dalam tiga artikel yang paling disorot pembaca.

Liputan6.com, Jakarta - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang resmi meniagakan new Ertiga Diesel masuk dalam tiga artikel yang paling disorot pembaca setia Liputan6.com.

Di samping itu, kecelakaan yang berawal dari seorang ibu-ibu yang menyebrang jalan dan Mitsubishi serta Mazda yang was-was dengan kebijakan Trump tak luput dari perhatian. Berikut top 3 artikel otomotif:

1. Suzuki Resmi Luncurkan New Ertiga Diesel, Ini Harganya‎

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) secara resmi meluncurkan generasi terbaru dari low multi purpose vehicle (MPV), new Ertiga Diesel Hybrid, di SCBD, Jakarta, Selasa (7/2/2017).

Deputy Managing Director 4W PT SIS Setiawan Surya, mengatakan, lahirnya model ini merupakan bentuk komitmen pabrikan dalam menghadirkan mobil dengan teknologi terkini ke pasar dalam negeri.

Selengkapnya, klik di sini.

2. Begini Jadinya jika Emak-emak Berkuasa di Jalan Raya

Dewasa ini, peredaran sepeda motor tak hanya digunakan para pria, melainkan kaum Hawa. Hanya saja, jika di jalanan menemukan pengendara wanita khususnya ibu-ibu, tak sedikit perasaan was-was timbul dibenak para rider pria.

Sebab, beberapa oknum ibu, kerap mengendarai motor sembarangan, mulai dari memacu kecepatan rendah di sisi kanan, hingga memasang sein kiri tapi berbelok ke kanan.

Selengkapnya, kli di sini.

3. Mitsubishi dan Mazda Was-Was dengan Kebijakan Trump

Mazda dan Mitsubishi menghadapi dilema dalam era baru perdagan Amerika Serikat (AS) di bawah komando Donald Trump. Mereka seakan terkucil di antara pabrikan Jepang lain di industri otomotif Negeri Paman Sam itu.

Pasalnya, sebagaimana dilaporkan Automotive News, Selasa (7/2/2017), di antara enam pabrikan Jepang yang berjualan di AS, hanya mereka berdualah yang tidak punya pabrik. Toyota bahkan punya pabrik besar di lebih dari tiga lokasi.

Selengkapnya, klik di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.