Sukses

Adu Cepat Nissan GT-R Vs Drone, Menang Mana?

Ajang balap yang mengadu mobil-mobil berperforma tentu sudah biasa. Tapi apa jadinya bila Nissan GT-R diajak adu kebut dengan drone?

Liputan6.com, London - Ajang balap yang mengadu mobil-mobil berperforma tentu sudah biasa. Tapi apa jadinya bila Nissan GT-R diajak adu kebut dengan drone?

Drone yang dipakai tentu bukan sembarangan. Ia dinamai new GT-R Drone yang diklaim sebagai yang tercepat. Demikian disadur dari Motor1, Kamis (24/6/2016).

Untuk bisa mengimbangi kemampuan Nissan GT-R model 2017, GT-R Drone dikembangkan oleh World Drone Prix Champions Tornado XBlades Racing.

Drone ini menganut frame quadcopter Sky-Hero, baterai lithium polymer 1.4000 miliampere, dan empat propeller yang ditenaga motor XNova 2.000 kiloVolt.

Dikatakan, GT-R Drone memiliki kemampuan akselerasi 0-100 km/jam dalam 1,3 detik dengan kecepatan maksimum 185 km/jam.

Pembuktian

Kini giliran momen pembuktian, Nissan mengadu keduanya di Sirkuit Silverstone, Inggris.

Nissan GT-R dikendarai oleh Ricardo Sanchez, sementara GT-R Drone dioperatori Juara Nasional Balap Drone Inggris tahun 2015, James Bowles. Penasaran dengan siapa jawaranya? Saksikan melalui video di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.