Sukses

3 Kompetitor Toyota Camry di Indonesia

Dalam catatan Liputan6.com, setidaknya ada beberapa model yang menjadi lawan kuat Camry. Penasaran?

Liputan6.com, Jakarta - Tak peduli dengan kondisi pasar sedan medium nasional yang menurun, PT Toyota-Astra Motor (TAM) justru memperkenalkan New Camry pada hari imi (1/4/2015) di Bilangan Thamrin, Jakarta.

Di Indonesia, Toyota pastinya tak bermain sendiri di kelas ini. Pabrikan asal Jepang ini pun berebut pasar sedan premium yang hanya berada di angka 640 unit (wholesale Januari-Februari 2015).

Dalam catatan Liputan6.com, setidaknya ada beberapa model yang menjadi lawan kuat Camry. Penasaran? Berikut daftar lengkapnya:

-- Nissan Teana (Rp 537.250.000)

Sebagai kendaraan bagi konsumen yang ingin 'naik kelas', Nissan membekali sedan ekslusifnya dengan fitur-fitur mumpuni, termasuk perangkat audio berbasis BOSE.

Untuk dapur pacu, Teana dibekali mesin QR25DE 4-silinder berkapasitas 2.500 cc yang dikawinkan dengan  transmisi X-TRONIC CVT.

Tak luput, sedan medium ini juga memiliki berbagai fitur keselamatan termasuk ABS, Brake Assist, dan Electronic Brakeforce Distribution.

Di Indonesia, Nissan Teana tersedia dalam satu tipe saja. Untuk harga, mobil ini bisa dibawa pulang dengan merogoh kocek Rp 537.250.000.

>>Klik laman berikutnya

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Next


-- Mazda6 (Rp 567.400.000)

Mazda6 hadir dengan keungulan mesin SkyaActiv 2,5 liter dan desain KODO yang menghadirkan tampilan elegan.

Pada mobil ini, fitur Rear Vehicle Monitoring (RVM) menjadi daya tarik tersendiri. Di mana pengemudi dapat memperoleh peringatakan ketika mobil terlalu dekat dengan mobil lain.

Untuk bisa bersaing dengan kompetitornya, Mazda6 dijual seharga Rp 567.400.000. Sama seperti Nissan Teana, mobil ini juga hanya tersedia dalam satu tipe.

>>Klik laman berikutnya

3 dari 3 halaman

Next

--- Honda Accord (Rp 532.500.000)

Berbeda dengan Nissan Teana dan Mazda6, Honda Accord hadir dengan dua tipe yakni VTi dan VTi-L.

Meski punya dua tipe, mesin yang ditawarkan Accord juga mengusung kubikasi 2,4 liter, 4 silinder segaris, i-VTEX DOHC, 16 katup.

Untuk aspek keselamatan, Honda Accord memiliki fitur ABS, EBD, dan dual airbag. Menyoal harga, Honda Accord VTi dilepas Rp 532.500.000 dan VTi-L Rp 583.000.000.

(gst/ian)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini