Sukses

Amerika Pakai Skuter Elektrik Canggih asal India

GenZe menjadi skuter yang ringan dan mudah digunakan di perkotaan.

Liputan6.com, Michigan - Pabrikan otomotif asal India, Mahindra, sedang kebanjiran proyek besar. Setelah sebelumnya pabrikan tersebut menggarap mobil SUV anti peluru, kini Mahindra menggarap skuter bertenaga listrik untuk negeri Paman Sam.

Melansir laman Greencarreports, Senin (12/5/2014), dalam menggarap skuter elektrik ini, Mahindra nampak tidak main-main dengan membangun sebuah pabrik di Ann Arbor. Di pabrik tersebut, Mahindra Group menggarap GenZe yang merupakan skuter elektrik pertama mereka untuk pasar Amerika Serikat.

GenZe didesain sebagai sebuah skuter yang ringan dan mudah digunakan di perkotaan. Desain GenZe cukup unik dan tidak seperti skuter elektrik pada umumnya, sebab skuter ini memiliki kotak penyimpanan yang terletak pada jok penumpang belakang layaknya sebuah pikap pada sebuah mobil.

Kotak penyimpanan pada GenZe ini berdimensi cukup besar sehingga dapat digunakan untuk menyimpan sebuah laptop dan belanjaan yang jumlahnya lumayan banyak. Untuk semakin memudahkan penggunanya, Mahindra mendesain baterai dari GenZe ini dapat dilepas untuk diisi ulang dimanapun dengan mudah tanpa harus membawa serta kendaraan.

Untuk daya jelajah, tenaga baterai dari GenZe ini sanggup digunakan untuk menempuh jarak hingga 48 km sekali isi penuh. Selain ekonomis, GenZe juga dilengkapi fitur yang cukup canggih seperti penggunaan layar touchscreen untuk indikator yang disertai dengan fasilitas GPS dan layanan 'check in' pada sosial media.

Pihak Mahindra berencana memproduksi sejumlah 20 ribu unit GenZe dari pabriknya di Ann Arbor untuk memfasilitasi kalangan mahasiswa, komuter, serta pekerja yang membutuhkan sarana transportasi hemat energi dan bebas polusi udara. Sayangnya mereka tidak menyebutkan berapa harga dari GenZe yang akan dipasarkan di negeri Paman Sam tersebut. (Ysp/Ahm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini