Sukses

Kampus Ini Terima Penghargaan dari Pemda Karena Ikut Hijaukan Jakarta

Kampus ini dinilai mampu menciptakan kampus yang hijau, yaitu dengan cara memperbanyak tanaman yang tumbuh dan pembibitan di dalam lokasi kampus.

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah Daerah Jakarta memberikan penghargaan kepada kampus Ukrida yang ikut ambil bagian menjaga lingkungan.

Kampus ini dinilai mampu menciptakan kampus yang hijau, yaitu dengan cara memperbanyak tanaman yang tumbuh dan pembibitan di dalam lokasi kampus, Ukrida juga bekerjasama dengan Kecamatan sekitar untuk menciptakan ruang hijau terbuka.

Memperingati HUT DKI yang jatuh pada tanggal 22 Juni 2022, dengan tema Jakarta Hajatan 495, Ukrida mendapat kehormatan untuk hadir dalam upacara yang diadakan di Kecamatan Kebon Jeruk.

Upacara   yang dilakukan secara serentak di seluruh kantor pemerintah DKI Jakarta ini juga diisi dengan pemberian penghargaan kepada instansi/pribadi yang berkontribusi bagi wilayah/daerah/pemerintah.

Dalam acara ini, Ukrida turut hadir dan diwakili Dewi Kumalasari,selaku Kepala Unit Protokoler untuk menerima penghargaan ini.

Camat Kebon Jeruk, Saumun, S. Sos., mengucapkan terima kasih atas keterlibatan aktif Ukrida yang membuat Jakarta Barat, khususnya Kecamatan Kebon Jeruk, menjadi lebih cantik dan indah.

Hal ini menunjukkan bahwa Ukrida sangat peduli akan ruang terbuka yang asri. Kecamatan Kebon Jeruk juga pernah mendapatkan penghargaan dari Walikota dalam meningkatkan kerjasama dengan stakeholder dimana Ukrida menjadi salah satunya.

Harapan Ukrida bahwa upaya peningkatan penghijauan ini dapat dilakukan oleh setiap sivitas akademika Ukrida.

Perguruan Tinggi memiliki peran penting untuk menumbuhkan kesadaran bagi warga di lingkup internal, maupun eksternal agar terus meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan.

Ukrida yang memiliki tata nilai Loving, Enlightening, Advanced, Determined (LEAD) terus berupaya mewujudkannya dalam kebersamaan dengan masyarakat.

Kehadiran Ukrida di tengah masyarakat juga diharapkan memberi dampak yang konstruktif,  yang ikut mengedukasi dan memberdayakan masyarakat.

Selain itu, Ukrida juga berkomitmen untuk mengimplementasikan pengembangan karakter guna mendorong mahasiswa selain unggul secara akademik, tetapi juga memiliki kepedulian yang tinggi terhadap isu lingkungan.

Jakarta dahulu memiliki semboyan Bersih, Manusiawi, dan berWibawa (BMW) sebagai ibukota Republik Indonesia, dan kota-kota lain mengikutinya dengan membuat semboyan masing-masing.

Warga Jakarta berkewajiban mempertahankan semboyan tersebut, dan Ukrida yang berada di Jakarta Barat, ikut hadir mendukung keindahan serta kenyamanan Jakarta melalui motto Lead to Impact. Selamat Ulang Tahun Jakarta. Kolaborasi, Akselerasi, Elevasi.

Alam semesta diciptakan untuk dapat memenuhi kebutuhan mahluk hidup di dalamnya terutama manusia, yang melalui perkembangan ilmu pengetahuan manusia mengolah sumber daya alam agar dapat terus dimanfaatkan.

Tetapi perkembangan teknologi juga dapat menimbulkan kerusakan sehingga mengakibatkan terganggunya keseimbangan alam.

Karena itu, banyak kerusakan alam yang disebabkan oleh perilaku manusia sehingga muncul permasalahan lain, seperti pencemaran (polusi) udara, air, dan sebagainya.

Dalam skala luas, kerusakan alam akan menimbulkan bencana, seperti tanah longsor ataupun banjir bandang yang lebih parah.

Pada akhirnya muncul kesadaran akan pentingnya lingkungan yang tertata dengan baik, yang antara lain berupa kampanye perbaikan lingkungan, hingga konkritnya melalui gerakan penanaman sejuta pohon untuk penghijauan.

Beberapa waktu yang lalu diberitakan bahwa kualitas udara di Jakarta sangat buruk dan tentu akan mempengaruhi kualitas kesehatan warganya, terutama adalah masalah pernapasan.

Masalah pernapasan yang terganggu tentunya berdampak kepada permasalahan lainnya, bahkan bisa menurunkan produktivitas masyarakat. Selain itu, kualitas udara yang buruk sangat berdampak bagi Ibu hamil dan kesehatan janin.

Karena itu, diperlukan berbagai upaya warga masyarakat untuk memperbaikinya, dan upaya ini juga dilakukan oleh Ukrida melalui berbagai cara.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Jaga Lingkungan Sekitar

Sebagai bagian dari wilayah dimana Kampus Ukrida bernaung, Ukrida memiliki peran serta untuk menjaga lingkungan sekitar. Hal ini sejalan dengan komitmen Ukrida untuk menjadi kampus hijau dan ramah lingkungan.

Selain menciptakan kampus yang hijau, yaitu dengan cara memperbanyak tanaman yang tumbuh dan pembibitan di dalam lokasi kampus, Ukrida juga bekerjasama dengan Kecamatan sekitar untuk menciptakan ruang hijau terbuka.

Ruang bersama ini diharapkan dapat menginspirasi masyarakat guna mencintai lingkungan yang sehat. Kondisi lingkungan yang asri dengan pepohonan hijau diibaratkan menjadi paru-paru bagi wilayah tersebut.

Menciptakan ruang terbuka hijau yang dilakukan di dua Kecamatan, Kecamatan Kebon Jeruk dan Kecamatan Grogol Petamburan, selain bertujuan untuk penghijauan juga untuk mempercantik tata kota.

Setelah perbaikan dan pemangkasan dilakukan di beberapa titik di Kecamatan Kebon Jeruk yang terletak di Fly Over Kebon Jeruk dan di Kecamatan Grogol Petamburan, maka mulai dilakukan penambahan dan penggemburan tanah, mengingat bahwa lokasi yang dibangun ini cukup curam dan dengan pencahayaan yang kurang karena pohon lama daunnya terlalu rimbun.

Selanjutnya dilakukan pemilihan tanaman/pohon yang akan ditanam. Pada awal pertama, perawatan dilakukan oleh Ukrida, sesudahnya perawatan ini rutin dilakukan, bekerja sama dengan Kelurahan Duri Kepa, berupa pemotongan rumput, pembersihan dan penyiraman secara berkala.

Kesemuanya itu menunjukkan bahwa pemerintah DKI melalui kecamatan Kebon Jeruk dan Grogol Petamburan sangat concern terhadap keasrian lingkungan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.