Sukses

Ketahui 5 Manfaat Kulit Pisang, dari Perawatan Kulit Hingga Gigi

Ketika Anda makan pisang, janganlah membuang kulitnya begitu saja.

Liputan6.com, Jakarta Pasti ada kegunaan dan manfaat dari setiap hal di dunia ini bahkan hanya dari kulit pisang. Ternyata buah satu ini tidak hanya bisa dimanfaatkan dagingnya, tetapi juga kulitnya. Kulit pisang ini dinilai dapat bermanfaat untuk perawatan kulit.

Ketika Anda makan pisang, janganlah membuang kulitnya begitu saja. Kandungan vitamin B6, B12, protein, serat, magnesium, dan potasium yang tinggi pada kulit pisang dipercaya dapat membuat kulit terlihat awet muda, bergizi, dan kenyal.

Dikutip dari Times of India, Kamis (15/07/2021), berikut ini manfaat dari kulit pisang jika dijadikan untuk perawatan.

1. Dapat dijadikan masker

Ambil satu buah pisang, kupas dari kulit dan potong kecil-kecil. Setelah itu, kulit pisang tersebut jangan dibuang. Campurkan kulit pisang tersebut dengan dua potong pisang tadi kemudian haluskan, bisa dengan mixer.

Jika sudah halus, tambahkan 2 sdm susu dan aduk merata. Kemudian simpan bahan-bahan yang sudah dicampurkan tadi ke dalam lemari pendingin, 10-15 menit. Setelah itu, jadikanlah campuran itu sebagai masker wajah. Biarkan selama 20 menit, lalu bersihkan.

2. Untuk scrub

Kulit pisang juga bisa dijadikan scrub. Caranya dengan memotong kulit pisang menjadi beberapa bagian kecil dan gosokkan ke bagian kulit.

Selain mengandung beberapa vitamin, kulit pisang juga dipercaya mampu meningkatkan kolagen, mengurangi lingkaran hitam di bawah mata, menghilangkan kulit mati, mengendalikan kelenjar minyak, dan mengencangkan pori-pori.

Biarkan residu kulit selama 20 hingga 30 menit baru setelah itu dibersihkan.

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

3. Pemutih gigi

Tidak hanya untuk merawat kulit, ternyata kulit pisang juga bisa dimanfaat sebagai pemutih gigi. Kulit pisang mengandung sifat antibakteri yang berguna unutk melawan penyakit periodontal, yaitu gingivitis dan periodontitis.

Jika dijadikan sebagai pemutih gigi, caranya adalah potong kulit pisang dan gosokkan ke seluruh gigi dan gusi. Lakukanlah secara konsisten selama seminggu untuk membantu dalam pemutihan gigi.

 

4. Menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kulit pisang juga bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata.

Caranya adalah dengan memotong kulit pisang menjadi dua bagian kecil dan simpan ke dalam freezer selama 10-15 menit. Setelah itu, taruh kulit pisang tersebut di bawha mata selama kurang lebih 20 menit. Lakukanlah perawatan ini setidaknya tiga kali dalam seminggu.

Selain dapat menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata, kulit pisang ini juga dipercaya dapat menghilangkan pembengkakan di mata.

 

5. Membuat bibir tampak lebih montok

Kulit pisang ini memiliki sifat memutihkan dan mengandung banyak antioksidan yang berguna untuk bibir. Tidak hanya membuat bibir tampak lebih berkilau, tetapi juga lebih montok.

Caranya adalah dengan menggosok kulit pisang dingin di bibir selama kurang lebih 10 menit. Lakukanlah setiap hari selama seminggu dan lihatlah perbedaannya.

 

 

Reporter: Aprilia Wahyu Melati

https://m.timesofindia.com/life-style/beauty/skin-care-banana-peel-remedies-for-radiant-skin/articleshow/84168522.cms

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini