Sukses

Ayo Bersepeda, Simak Beragam Manfaatnya

Bersepeda sangat baik untuk kesehatan dan lingkungan

Liputan6.com, Jakarta Memiliki mobil bisa mahal dan merepotkan tergantung pada sarana dan lokasi. Dengan mengurangi penggunaan mobil atau motor dapat mengurangi polusi udara dan juga menghemat uang.

Selain itu lebih banyak kesempatan untuk berolahraga, dan memperlambat laju di dunia yang serba cepat. Sebagai pilihan, coba saja olah raga bersepeda. Beragam manfaat didapat dari olah raga ini. Apa saja? berikut ulasannya, melansir laman Business Insider, Jumat (24/4/2020).

1. Menyimpan uang

Bagi banyak orang, memiliki mobil sama dengan kebebasan, tetapi memiliki uang ekstra membebaskan untuk menghabiskan uang untuk hobi, perbaikan rumah, atau apa pun yang membuat bahagia.

Dengan menggunakan sepeda, kita tidak perlu repot untuk memikirkan bagaimana uang bahan bakar dan perawatan atau pajak kendaraan.

Jika memutuskan untuk meninggalkan tempat mengemudi sama sekali, pertimbangkan untuk menggunakan angkutan umum, bersepeda, berjalan kaki, dan / atau bekerja dari rumah untuk menjadikan hidup tanpa mobil menjadi lebih ekonomis. Anda juga dapat menghemat dengan mencoba program bikeshare seperti Citi Bike atau membeli skuter.

2. Olahraga dan Bahagia

Dengan bersepeda dapat berolahraga dan berlatih untuk merawat sepeda agar tetap bisa digunakan dengan baik. Selain itu, pengendara sepeda dapat mengambil manfaat yang banyak, olahraga dan refreshing sekaligus, karena dengan bersepeda kita bisa melewati jalan yang membuat kita tidak jenuh.

Pengendara sepeda bahkan dapat menua lebih baik daripada kebanyakan, menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Physiology.

Para ilmuwan memeriksa pengendara sepeda berusia 55-79 tahun dan menemukan mereka memiliki memori, refleks, keseimbangan, metabolisme, dan respons sistem kekebalan yang serupa dengan orang-orang yang berpuluh-puluh tahun lebih muda, New York Times melaporkan.

3. Menikmati

Dengan bersepeda ke kantor atau pada akhir pekan bisa membuat lebih menikmati, dengan mengamati keadaan sekitar kita jadi lebih peduli dan menikmati lingkungan dengan baik.

Hal-hal kecil, seperti memperhatikan taman, mural di tembok-tembok, dan bagaimana lingkungan berubah sambil bersepeda dan menghirup udara segar.

4. Menghemat waktu

Dengan jalanan khusus untuk bersepeda, dapat mempersingkat waktu ke tempat yang dituju karena perjalanan tidak diganggu oleh kendaraan lain dan kemacetan.

Selain itu jika ingin ke supermarket atau toko di yang tidak jauh dari rumah juga bisa menghemat waktu daripada berjalan kaki. Selain itu, juga menghemat uang dalam membeli bahan bakar.

 

Reporter : Tiara Sekarini

 

 

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini