Sukses

[VIDEO] Jember Hujan 6 Jam, Dokumen di Kantor Kades Hanyut

Sebuah kantor desa ikut terendam dan dokumen-dokumen penting hilang terbawa air akibat banjir dari hujan yang turun selama lebih dari 6 jam.

Hujan deras yang turun lebih dari 6 jam, mengakibatkan beberapa desa di Jember, Jawa Timur kembali terendam banjir. Sebuah kantor desa ikut terendam dan dokumen-dokumen penting hilang, hanyut terbawa air.

Seperti dalam tayangan Liputan 6 Pagi SCTV, Minggu (26/1/2014), selain rumah-rumah, kantor Kepala Desa Kasiyan juga tak luput kebanjiran. Alhasil, pelayanan bagi masyarakat pun terpaksa dihentikan hingga banjir surut.

Kondisi kantor desa itu pun menjadi berantakan akibat dokumen yang terbawa air banjir itu.

Salah satu desa yang terparah dilanda banjir berada di Desa Kasiyan, Kecamatan Puger.

Di desa itu, kedalaman air mencapai 1 meter lebih akibat. Hal itu terjadi akibat Sungai Kasiyan yang dangkal meluap ke pemukiman warga. (Adm/Tnt)

Baca juga:

Banjir Bandang Hantam Perahu di Sulut, 3 Meninggal 26 Hilang
Banjir Pandeglang Telan 3 Nyawa, Warga Masih Butuh Bantuan
Titik Ambles di KM 72 Cipularang Belum Bisa Dilintasi



* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini