Sukses

Ganjar Pranowo-Erick Thohir Dinilai Pasangan yang Menarik untuk Pilpres 2024

Pengamat menilai, figur potensial untuk menjadi cawapres pada Pilpres 2024 antara lain Erick Thohir, Sandiaga S Uno, dan Ridwan Kamil.

Liputan6.com, Jakarta - Berdasar hasil berbagai lembaga survei, terdapat tiga nama kuat capres 2024 yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subanto, dan Anies Baswedan. Menanggapi hal tersebut, Dosen Ilmu Politik Universitas Brawijaya, Wawan Sobari menyatakan memang hanya ada 3 figur tokoh yang berpotensi sangat kuat untuk maju sebagai capres yakni Ganjar, Prabowo Subanto, dan Anies.

"Tiga tokoh tersebut jika dipasangkan dengan siapapun elektabilitas masih cukup tinggi," kata Wawan dalam keterangannya, Selasa (10/5/2022).

Sementara figur potensial untuk menjadi cawapres, menurut Wawan ada nama Erick Thohir, Sandiaga S Uno, dan Ridwan Kamil. Sementara figur Puan Maharani tidak menonjol sebagai cawapres.

"Tiga lembaga survei mensimulasikan pasangan Prabowo dan Puan. Memang hasilnya tidak bagus. Namun jika Prabowo dengan tokoh lainnya bagus. Puan masih belum menjadi faktor pendongkrak untuk menjadi figur cawapres. Kalau popularitas, Puan sudah populer. Mungkin tingkat kesukaan masyarakat terhadap Puan masih kurang. Mungkin publik melihat kinerja Puan selama ini cenderung menggunakan jejaring parpol," ungkap Wawan.

Jika Ganjar Pranowo dipasangkan dengan Erick Thohir, Wawan menilai calon pasangan tersebut mirip dengan Prabowo Sandiaga Uno di Pilpres 2019. Figur Erick tak bisa dilepaskan dari pengusaha yang sukses. Ditambah Erick diasosiasikan sebagai tokoh yang berasal dari luar Jawa.

Dia mengatakan, berdasarkan survei, Ganjar hanya populer dan disukai masyarakat di Jawa saja. Untuk di luar Jawa Ganjar masih harus banyak bekerja untuk meningkatkan kepopulerannya sehingga dibutuhkan pendamping yang kuat di luar Jawa seperti Erick.

Dia pun menilai posisi Erick Thohir sangat menarik. Selain karena memiliki kapital yang cukup besar, figur Erick saat ini memiliki elektabilitas yang terus naik.

"Kepopuleran Erick di mata masyarakat akan terus meningkat. Erick memiliki modal yang sangat bagus yang tidak dimiliki oleh tokoh lainnya. Kekuatan kapital Erick tak dimiliki oleh figur lain seperti AHY. AHY hanya memiliki modal parpol saja," papar Wawan.

Dia mengatakan, kinerja publik yang selama ini dilakukan Ganjar dinilai berbagai lembaga survei cukup baik. Sedangkan kinerja Erick Thohir selama ini di BUMN dinilai sebagian lembaga survei politik juga baik.

"Lebih dari 70 persen calon pemilih hanya mengandalkan emosional. Sedangkan sisanya adalah pemilih kritis atau rasional. Erick yang menjadi anggota Banser merupakan langkah yang harus ia tempuh untuk mendapat perhatian calon pemilih yang mengandalkan emosional atau informasi singkat," kata Wawan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Erick Thohir Diharapkan Melanjutkan Kinerja Jokowi Jika Maju di Pemilu 2024

Sobat Erick, kelompok pendukung Erick Thohir untuk maju di Pemilu 2024, bertandang di Pematang Siantar, Sumatera Utara.

Mereka melakukan konvoi bersama komunitas ojek online (ojol) dan klub motor untuk mengenalkan sosok menteri BUMN kepada masyarakat setempat.

Dalam kesempatan itu, komunitas ojol berharap agar Erick bisa meneruskan kinerja Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Kami mengharapkan, Semoga Bapak Erick Thohir dapat melanjutkan kinerja-kinerja Bapak Jokowi. Dan tetap mengutamakan rakyat-rakyat kecil terutama komunitas Ojol," kata Frengky Perwakilan Komunitas Ojol menanggapi giat konvoi dalam keterangan diterima, Minggu (8/5/2022).

Menjawab harapan itu, Sekjen DPP Sobat Erick, Cunduk Bagus meyakini, Erick Thohir adalah sosok tepat untuk menjadi pemimpin dan sangat menginspirasi kaum muda.

Selain itu, Erick juga dinilai sangat peduli kepada rakyat kecil.

"Sobat Erick siap untuk terus mensosialisasikan sosok Erick kepada masyarakat di berbagai Provinsi Indonesia dengan keseriusan dalam mendukung beliau," yakin Bagus.

Cara dilakukan untuk mengenalkan sosok Erick tidak hanya dengan konvoi kendaraan, namun juga dengan diskusi ringan dengan masyarakat untuk melakukan penyuluhan kepada Kelompok Tani setempat.

"Kami menyusur daerah Marihat Jaya, Pematang Siantar. Sobat Erick memberikan bantuan alat pertanian berupa Pompa Pembasmi Hama dan Cangkul. Pertanian juga salah satu peran penting dalam membangun perekonomian daerah dan nasional, untuk itu kami Sobat Erick mendukung Kelompok Tani," beber Ketua DPW Sobat Erick Sumatera Utara, Santi Elfrida Sinurat.

3 dari 4 halaman

Erick Thohir: Ponpes Harus Jadi Mercusuar Peradaban dan Penggerak Ekonomi Umat

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Erick Thohir berkomitmen menjadikan pondok pesantren (ponpes) sebagai mercusuar peradaban. Selain itu, Erick  juga berjanji akan membuat pondok pesantren sebagai salah satu motor penggerak ekonomi umat.

"Kita dapat bersolidaritas dalam membangun tanah air tercinta dan mewujudkan kesejahteraan masyarakat, baik secara sosial maupun ekonomi. Terutama, dalam menghadapi tantangan menuju Indonesia Emas 2045," ujar Erick Thohir saat bersilaturahmi dengan para kiai dan alim ulama se-Pasuruan Raya, Jawa Timur, dikutip dari keterangan tertulis, Kamis (5/5/2022).

Persatuan bangsa harus menjadi napas untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan. Untuk mewujudkan cita-cita tersebut, Erick mengaku telah merancang sejumlah program di BUMN yang dapat dioptimalkan, khususnya oleh kalangan pesantren agar memiliki kemandirian ekonomi.

Pertama, Program BUMNU (Badan Usaha Milik Nahdlatul Ulama), yang dimulai dari pendirian 250 BUMNU baru tahun ini. Erick berharap BUMNU yang didampingi BUMN dapat menjadi faktor pendorong perekonomian umat berbasis pesantren. BUMNU adalah programkolaborasi antara BUMN dan unit usaha di bawah NU, yang diluncurkan pada akhir Februari 2022, saat peringatan hari lahir NU ke-99.

Kedua, Program Santripreneur dan Santri Magang di BUMN, yang diharapkan dapat memberdayakan para santri dalam pengembangan ekosistem bisnis dan ekonomi syariah melalui perspektif ilmu fiqih yang dikuasai.

 

4 dari 4 halaman

Survei Indikator: Popularitas Erick Thohir Meningkat Pesat, Prabowo Masih Tertinggi

Lembaga survei Indikator Politik Indonesia merilis hasil survei terkait popularitas calon presiden (capres). Hasilnya, popularitas Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, meningkat pesat.

"Popularitas Erick Thohir meningkat cukup besar dengan kualitas/kedisukaan yang relatif stabil," kata Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi, dikutip dari rilis, Selasa (26/4/2022).

Erick Thohir menempati peringkat kedelapan dari sembilan nama capres yang disodorkan ke responden. Total ada 53,6 persen responden yang mengetahui Erick Thohir.

Dari jumlah itu, sebanyak 75,9 persen responden menyukai Erick Thohir. Kendati di peringkat delapan, namun popularitas Erick Thohir meningkat 10 persen, dari sebelumnya 44 persen pada Februari 2022 menjadi 54 persen di April 2022.

Sementara itu, popularitas Prabowo Subianto cenderung stagnan di angka 98 persen sejak Juni 2021. Peringkat kedua, ditempati Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan jumlah masyarakat yang tahu 88 persen dan suka 77,1 persen.

Popularitas Erick Thohir lebih tinggi dari Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto yang berada di peringkat kesembilan. Dari hasil survei, total ada 35 persen responden yang mengetahui Airlangga dan 67 persen di antaranya menyukai.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.