Sukses

Nikita Mirzani Dipolisikan Tengku Zanzabella Atas Kasus Dugaan Pencemaran Nama Baik

Penggiat Media Sosial Tengku Zanzabella melaporkan Nikita Mirzani ke Polda Metro Jaya pada Jumat malam (3/2/2023). Pelaporan itu tercatat dalam surat Nomor: STTLP/B/627/II/2023/SPKT/Polda Metro Jaya.

Liputan6.com, Jakarta - Penggiat Media Sosial Tengku Zanzabella melaporkan Nikita Mirzani ke Polda Metro Jaya pada Jumat malam (3/2/2023). Pelaporan itu tercatat dalam surat Nomor: STTLP/B/627/II/2023/SPKT/Polda Metro Jaya.

Dalam surat tersebut, Tengku Zanzabella menjerat Nikita Mirzani sebagai terlapor dengan pasal Pasal 27 Ayat (3) Jo Pasal 45 Ayat (3) UU RI Nomor 19 Tahun 2016 tentang ITE.

Laporan tersebut dibuat Tengku Zanzabella karena Nikita Mirzani diduga telah melakukan pencemaran nama baik dirinya.

"Dalam Lidik (Penyelidikan) di Akun IG NIKITAMIRZANIMAWARDI_172 karena pencemaran nama baik melalui media elektronik," tulis laporan yang ditandatangani oleh KA SPKT Polda Metro Jaya AKP Haryono Hadi, melalui keterangan tertulis, Jumat (3/2/2023).

Dalam surat tersebut dijelaskan Tengku Zanzabella telah membawa saksi atas pencemaran nama baik oleh Nikita Mirzani. Saksi tersebut adalah Afgan Mussa dan Ragwan S.

Tengku Zanzabella juga merasa atas pencemaran nama baik dirinya telah mengalami kerugian imateril.

Diketahui perseteruan antara Tengku Zanzabella dengan Nikita Mirzani semakin memanas. Hal itu disebabkan oleh Nikita Mirzani karena melalukan fitnah kepada Tengku Zanzabella telah dipecat sebagai anggota Sahabat Indonesia hingga menyebut Zanzabella menggunakan narkoba.

Tak hanya itu, Nikita Mirzani juga telah diduga menyebarkan isi pesan WhatsApp beserta nomor pribadinya disebar lewat unggahan Instagram Story Nikita Mirzani.

Dia menyebut gegara nomornya disebar, banyak netizen yang mengirimkannya pesan juga secara mendadak.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Nikita Mirzani Bocorkan Pinjam Uang

Sebelumnya, selebgram Tengku Zanzabella mulai menyerang Nikita Mirzani di media sosial. Zanzabella menuding Nikita adalah pemakai narkoba.

Bahkan untuk membuktikannya, Zanzabella menantang Nikita Mirzani untuk tes urine ke polisi. Nikita tampaknya tak mau meladeni ocehan Zanzabella.

Nikita Mirzani menganggap Zanzabella bukan lawan sepadan untuknya. Ini terlihat dari unggahan Instagram wanita yang biasa dipanggil Nyai.

"Netizen yang rata-rata pada suka ngantri dana bansos gue kasih tahu ya, di mana-mana kalau lawan yang seimbang itu adalah yang dilawan juga atau diladeni. Selama gua enggak ladeni berarti sampah, dan enggak ada nilainya," tulis Nikita Mirzani, Selasa 1 Februari 2023.

Walau tak menyebut nama Tengku Zanzabella secara jelas, Nikita Mirzani memplesetkan nama Zanzabella dalam postingannya sebagai orang yang memberi dukungan ketika dia ditahan atas laporan Dito Mahendra.

"Percuma nyerang gue terus menerus sampai kaya orang kesurupan, nggak akan gue ladeni, yang ada gua yang malu ngeladenin loe. Dan cukup sekali ini aja story sampah gue," kata Nikita.

 

3 dari 3 halaman

Nikita Mirzani Sebut Bukan Lawan Sepadan

Menurut Nikita Mirzani, lawan yang sepadan dengannya adalah orang-orang sekelas Anggota DPR RI Ahmad Sahroni dan pengacara kondang Hotman Paris.

"Kalaupun gua mau huru hara nanti tunggu Sharoni, atau Hotman punya masalah, gue orang pertama yang akan terbang menghinggap itu orang berdua, paham yah sampai di sini netizen dana bansos," kata Nikita.

Di akhir postingannya, Nikita Mirzani membocorkan chat Tengku Zanzabella yang meminjam uang Rp200 juta ke Fitri Salhuteru.

"Cie minjam duit maksa banget ajak ketemuan kakak gue Fitri Salhuteru. Kismin ya, emang laki lo yang polisi enggak bisa biayain organisasi lu apa, mengamuk ngamuk lagi dong," ujar Nikita.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.