Sukses

Bus Transjakarta Sering Kecekaan, DPRD Minta Direksi Diaudit Total

Antony menilai terjadinya rentetan kecelakaan dalam waktu yang berdekatan memperlihatkan direksi TransJakarta tidak melakukan evaluasi serius pasca kecelakaan terjadi.

Liputan6.com, Jakarta Anggota Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta dari Fraksi PSI Anthony Winza, meyakini direksi PT TransJakarta tidak serius dalam mengevaluasi jajaran internalnya.

Hal itu terbukti, dari sekian rentetan kecelakaan bus TransJakarta yang terjadi dalam waktu tak berjauhan.

"Dalam waktu berdekatan terjadi sejumlah kecelakaan, ini memperlihatkan direksi TransJakarta tidak melakukan evaluasi serius pasca kecelakaan terjadi,” kritik Anthony dalam keterangan terulis diterima, Selasa (7/12/2021).

Anthony menambahkan, buah ketidakseriusan evaluasi PT TransJakarta mengharuskan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) turun tangan. Anthony meminta, KNKT melakukan audit meski hal itu dirasa  terlambat.

"Jadi KNKT baru akan mendatangi PT Transjakarta untuk melakukan audit kecelakaan pada Selasa, 7 Desember 2021 hari ini.

Tindakan ini terlambat karena permintaan audit baru dilayangkan setelah terdapat 4 kecelakaan dalam waktu yang berdekatan," kata dia.

"Saya menyayangkan tidak ada komitmen serius terhadap keselamatan penumpang karena setelah 4 kecelakaan baru dilayangkan permohonan audit,” sambung dia.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Lakukan Audit Keuangan

Anthony menambahkan, audit KNKT diharapkan tidak sekedar insiden kecelakaan, namun juga audit keuangan dan manajemen PT Transjakarta secara menyeluruh untuk mengidentifikasi sumber permasalahan insiden kecelakaan terus terjadi.

"Jika tidak pernah dicari tahu akar masalahnya lantas bagaimana cara menyelesaikannya? Apa yang mau diselesaikan pun tidak tahu," Anthony menutup.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.