Sukses

Jokowi: Kita Bersiap Hidup Berdampingan dengan Covid-19, Sambut Pandemi Sebagai Endemi

Menurut Jokowi, kondisi Indonesia mulai membaik dalam beberapa pekan terakhir usai dilanda pandemi Covid-19 selama satu setengah tahun.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengajak masyarakat untuk bersiap hidup berdampingan dengan Covid-19. Pasalnya, Covid-19 akan berubah dari pandemi menjadi endemi sebab virus corona tak bisa hilang sepenuhnya dari dunia.

"Kita bersiap untuk hidup berdampingan dengan Covid-19, dan menyambut pandemi ini sebagai endemi, karena Covid-19 tak kan hilang dari muka Bumi dalam waktu yang lama," kata Jokowi melalui akun Instagramnya @jokowi, Senin (27/9/2021).

Menurut dia, kondisi Indonesia mulai membaik dalam beberapa pekan terakhir usai dilanda pandemi Covid-19 selama satu setengah tahun. Jokowi menyebut rumah sakit kini tak lagi disesaki pasien Covid-19.

Bukan hanya itu, pusat-pusat isolasi mandiri di berbagai kota di Tanah Air mulai melonggar. Status level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di berbagai daerah juga sudah turun.

"Pusat perbelanjaan, rumah ibadah, tempat wisata, mulai dibuka, dan sekolah-sekolah mulai melaksanakan pembelajaran tatap muka," ujar dia.

Jokowi menyampaikan hal ini berkat penerapan PPKM, vaksinasi massal, serta kesadaran masyarakat menjalankan protokol kesehatan. Kendati begitu, dia pun mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada.

"Tetaplah waspada dan jangan pernah lengah. Covid-19 tetap mengintai di sekitar kita," ucap Jokowi.

 

** #IngatPesanIbu 

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

#sudahdivaksintetap3m #vaksinmelindungikitasemua

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Perkembangan Kasus Covid-19

Sebelumnya, tim Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 kembali melaporkan masih adanya penambahan kasus positif, sembuh, dan meninggal dunia akibat virus Corona di Indonesia. Ada penambahan 1.760 orang dinyatakan positif Covid-19 pada hari ini, Minggu (26/9/2021).

Hingga kini di Indonesia total akumulatifnya terdapat 4.208.013 orang terkonfirmasi positif terinfeksi virus Corona yang menyebabkan Covid-19.

Untuk kasus sembuh pada hari ini bertambah 2.976 orang. Dengan begitu, total akumulatif sampai saat ini sebanyak 4.023.777 pasien sudah berhasil sembuh dan dinyatakan negatif Covid-19 di Indonesia.

Sementara itu, penambahan kasus meninggal dunia ada 86 orang pada hari ini. Di Indonesia total akumulatifnya menjadi 141.467 orang meninggal dunia akibat virus Corona yang menyebabkan Covid-19 hingga saat ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.