Sukses

Akibat Hujan Deras Serta Angin Kencang, Satu Mobil Tertimpa Pohon di Depok

Denny Romulo mengatakan, hujan deras disertai angin kencang merobohkan sebuah pohon yang akhirnya menimpa sebuah mobil.

Liputan6.com, Jakarta Kabid Penanggulangan Bencana Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok, Denny Romulo mengatakan, hujan deras disertai angin kencang merobohkan sebuah pohon yang akhirnya menimpa sebuah mobil.

"Iya ada pohon tumbang yang menimpa mobil di Jalan Kalimulya," kata Denny, Minggu (26/9/2021).

Lantaran bobot pohon yang tumbang akibat hujan dan angin tersebut cukup berat, alhasil mobil mengalami kerusakan pada bagian atap, kaca depan, dan pintu mobil.

"Iya mobilnya mengalami kerusakan cukup parah," ungkap Denny.

Sementara itu, angin kencang juga terjadi di Kecamatan Sawangan dan Bojongsari.

Bahkan di wilayah Kecamatan Bojongsari, terdapat sejumlah rumah yang mengalami kerusakan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Rumah Warga

Camat Bojongsari, Dede Hidayat membenarkan bahwa hujan disertai angin kencang terjadi di wilayahnya.

Angin kencang tersebut dirasakan warga Kelurahan Serua, Pondok Petir, Curug, dan Bojongsari.

"Ada kerusakan rumah warga, saat ini kami masih melakukan pendataan rumah warga yang rusak," kata Dede.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.