Sukses

Kapolda Metro: Penyekatan Mampu Kurangi Arus Mudik hingga 50 Persen

Kapolda Metro Jaya M Fadil Imran mengklaim penyekatan yang digelar di sejumlah titik mampu mengurangi arus pemudik keluar Jakarta hingga 50 persen.

Liputan6.com, Jakarta - Kapolda Metro Jaya M Fadil Imran mengklaim penyekatan yang digelar di sejumlah titik mampu mengurangi arus pemudik keluar Jakarta hingga 50 persen. Meski ia mengakui, masih ada ratusan orang nekat keluar Jakarta di tengah larangan mudik satu pekan terakhir.

"Sebenarnya efektivitas penyekatan ini juga baik karena mampu mengurangi 50 persen dari arus yang keluar dari provinsi DKI Jakarta," ujar Fadil di Balai Kota, Jakarta, Jumat (14/5/2021).

Fadil mengungkap, sebelum dilakukan pemberlakuan larangan mudik, kendaraan keluar di gerbang Tol Cikupa dan Cikarang Barat mencapai 700 ribu kendaraan. Sementara, pemudik melalui kereta api dan pesawat mencapai 300 ribu.

"Berdasarkan data yang saya terima dari Dirlantas, sebelum dilakukan pemberlakuan larangan mudik, jumlah kendaraan keluar masuk di gerbang tol baik Cikupa maupun Cikarang Barat sekitar 700 ribu kendaraan. Kemudan data penumpang melalui kereta api dan udara itu sekitar 300 ribu," jelas Fadil.

"Ada sekitar satu juta orang berdasarkan perlintasan melalu gerbang tol maupun bandara dan stasiun kereta yang keluar," sambungnya.

Sedangkan, dalam satu pekan terakhir saat diberlakukan larangan mudik, ada 100-200 ribu orang yang nekat keluar Jakarta.

"Itu puncaknya terjadi satu Minggu terakhir, rekan-rekan media juga bisa melihat di mana sekitar 100 sampai 200 ribu masyarakat yang tetap nekat untuk pulang," kata Fadil.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Antisipasi Arus Balik

Sementara itu, Pemprov DKI Jakarta bersama Polda Metro, dan Pangdam Jaya telah rapat antisipasi arus balik. Langkah yang diambil adalah melakukan tes Covid-19 secara acak di pintu masuk Jakarta. Hingga memantau pemudik yang kembali di tingkat RT dan RW.

"Kita mengambil langkah-langkah pencegahan berbasis komunitas untuk mengefektifkan 3T, testing dan tracing. Mudah-mudahan kondisi Covid-19 terkendali di Jakarta dengan antisipasi dini, bisa kita terus jaga bersama," kata Fadil.

Reporter: Ahda Bayhaqi

Sumber: Merdeka

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.