Sukses

Jelang Lebaran, Pemprov DKI Sebut Ada Kenaikan Harga Komoditas Pangan

Suharini Eliawati menyatakan empat hari menjelang Lebaran 2021, ada kebaikan harga sejumlah komoditas pangan.

Liputan6.com, Jakarta Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Suharini Eliawati menyatakan empat hari menjelang Lebaran 2021, ada kebaikan harga sejumlah komoditas pangan.

Adapun komoditas pangan yang naik diantaranya, daging ayam, daging sapi, telur ayam ras, bawang putih, hingga cabai.

"Gejolak harga bawang merah, cabai merah besar, cabai merah keriting dan cabai rawit merah dengan kisaran kenaikan sebesar Rp 148 -Rp 568 per kilogram terjadi karena masa panen yang terkendala musim penghujan di daerah penghasil dan naiknya permintaan," kata Suharini dalam keterangan tertulis, Minggu (9/5/2021).

Untuk harga daging ayam yang naik, kata dia, karena naiknya permintaan danbahan baku pakan. Kemudian untuk daging sapi diakibatkan naiknya permintaan dan harga dasar dari negara importir.

"Untuk beras, minyak goreng dan gula pasir harga tetap atau tidak naik," ungkap Suharini.

Kendati begitu, Suharini menyatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak untuk melakukan operasi pasar di lima wilayah Ibu Kota. Seperti halnya Bulog hingga BUMD pangan.

Selain itu, kata dia, pihaknya untuk menyelenggarakan pasar murah di setiap kelurahan untuk mengantisipasi harga naik meroket mendekati Lebaran.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bisa Beli Online

Suharini juga menjelaskan, masyarakat juga bisa melakukan pembelian secara online.

"Masyarakat juga dapat melakukan pembelian daging sapi dan daging kerbau beku melalui online shopping," jelas dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.