Sukses

Infografis Isu Jabatan Presiden 3 Periode Kembali Berembus

Politikus senior Amien Rais menduga ada skenario untuk memperpanjang masa jabatan presiden menjadi 3 periode. Caranya melalui Sidang Istimewa MPR.

Liputan6.com, Jakarta - Isu jabatan presiden 3 periode kembali berembus di tengah masa pemerintahan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Setelah meredup pada akhir 2019, isu tersebut kembali diembuskan politikus senior Amien Rais.

Mantan Ketua MPR dan eks Ketua Dewan Kehormatan PAN itu melontarkan isu mengenai masa jabatan presiden tersebut melalui Channel Amien Rais Official di YouTube, Sabtu 13 Maret 2021. Amien Rais tampil dalam tayangan video berdurasi 30 menit 30 detik.

Salah satu pendiri PAN di awal reformasi 1998 itu menduga ada skenario untuk memperpanjang masa jabatan presiden menjadi 3 periode. Caranya melalui Sidang Istimewa MPR.

Bagaimana respons Jokowi terkait isu adanya skenario mengubah masa jabatan presiden melalui Sidang Istimewa MPR? Bagaimana pula tanggapan pimpinan MPR? Simak dalam Infografis berikut ini:

Video Pilihan

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Infografis

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.