Sukses

Pria Tanpa Identitas Tewas Setelah Terjun dari Area Parkir Mal Season City

Polisi hanya menemukan karcis bus malam berangkat dari Jawa Timur sehari sebelumnya dari badan korban.

Liputan6.com, Jakarta - Seorang pria tanpa identitas ditemukan tewas setelah terjun dari area parkir Mal Season City, Jakarta Barat, Jumat (12/2/2021). Aparat Polsek Tambora pun turun ke lokasi dan mengidentifikasi jasad pria yang diperkirakan berusia 40 tahun itu.  

"Dia tidak membawa identitas apa pun, di badannya hanya ditemukan karcis bus malam dari wilayah Jawa Timur, kemarin berangkatnya," kata Kapolsek Tambora Kompol Faruk Rozi di Jakarta, Jumat malam.

Selain itu, Mr X tersebut tidak membawa uang sepeserpun maupun telepon seluler (ponsel), sehingga polisi belum mengetahui motifnya terjun dari area parkir. Hingga kini polisi masih mencari tahu siapa identitas Mr X dan siapa keluarga atau kerabatnya.

Dikutip dari Antara, rekaman CCTV di sekitar lokasi menunjukkan detik-detik pria tersebut lompat dari lantai 6A area parkir Mal Season City. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.20 WIB.

Faruk membeberkan kronologisnya. Saat itu Mr X berjalan kaki dari bawah ke lantai 6 turunan di area parkir. Dia sempat ketemu sekuriti yang patroli. Bahkan, sempat diimbau supaya jangan berjalan mendekati pembatas gedung.

Namun, setelah itu sekuriti melanjutkan patroli. Lima menit kemudian, pria tersebut melompat dan meninggal di lokasi kejadian.

Polisi kemudian membawa jenazah tersebut ke RSCM, Jakarta Pusat untuk kepentingan penyelidikan. "Jenazah di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo untuk kepentingan autopsi," ujar Faruk.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

KONTAK BANTUAN

Bunuh diri bukan jawaban apalagi solusi dari semua permasalahan hidup yang seringkali menghimpit.

Bila Anda, teman, saudara, atau keluarga yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit, dilanda depresi dan merasakan dorongan untuk bunuh diri, sangat disarankan menghubungi dokter kesehatan jiwa di fasilitas kesehatan (Puskesmas atau Rumah Sakit) terdekat.

Bisa juga mengunduh aplikasi Sahabatku: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tldigital.sahabatku

Atau hubungi Call Center 24 jam Halo Kemenkes 1500-567 yang melayani berbagai pengaduan, permintaan, dan saran masyarakat.

Anda juga bisa mengirim pesan singkat ke 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat surat elektronik (surel) kontak@kemkes.go.id.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.