VIDEO BERANI BERUBAH: Roda Kesuksesan dan Helm Sepeda

VIDEO BERANI BERUBAH: Roda Kesuksesan dan Helm Sepeda

Muhammad Husein Ardhian Purba, atau akrab dipanggil Ucok, adalah satu dari banyak sekali orang yang terkena dampak pandemi Covid-19. Tadinya, dia bekerja sebagai karyawan di sebuah PT yang bergerak di bidang konstruksi jaringan listrik PLN. Namun karena situasi pandemi, semua karyawan di sana terkena PHK.

Alhasil Ucok juga jadi tak berpenghasilan. Tapi bila ingin bertahan, dia harus cepat memutar otak dan Berani Berubah. Karena hobi bersepeda, Ucok pun mulai menelusuri kemungkinan untuk bisa meraup untung dari sana. Dia melihat, ternyata banyak sekali orang di komunitas sepedanya yang suka memakai model helm antik.

Tak lama, Ucok menggaet Joni Hariyanto, seorang penjahit untuk bekerjasama memproduksi helm sepeda bermodel antik. Kebetulan di waktu yang sama, Joni sedang kekurangan pesanan untuk bisnis servis jok pinggir jalan miliknya. Ide helm ini disambut Joni dengan sama antusiasnya.

Meski tak pernah membuat helm sepeda seperti ini, Ucok mendorong Joni untuk terus belajar membuatnya dengan rapi. Kini, banyak pembeli yang menilai kualitas helmnya baik, dan juga terasa ringan saat dipakai. Helm buatan Ucok dan Joni laris di kalangan pesepeda.

Yuk, ikuti kisah ini maupun yang lainnya dalam Program Berani Berubah, hasil kolaborasi antara SCTV, Indosiar bersama media digital Liputan6.com dan Merdeka.com.

Program ini tayang di Stasiun Televisi SCTV setiap Senin di Program Liputan 6 Pagi pukul 04.30 WIB, dan akan tayang di Liputan6.com serta Merdeka.com pada pukul 06.00 WIB di hari yang sama.

Ingin tahu cerita lengkapnya, simak dalam video berikut ya.

Ringkasan

Oleh Reza Rinaldi, Ratu Annisaa Suryasumirat, Chandra Bayu Witantra, Rio Pangkerego pada 15 February 2021, 06:00 WIB

Video Terkait

Spotlights