Sukses

Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri, Pendaftaran Akun LTMPT Dimulai Sore Ini

Ada tiga jalur seleksi penerima mahasiswa baru di perguruan tinggi negeri, yakni SNMPTN, SBMPTN, dan seleksi mandiri.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Mohammad Nasih mengatakan, pendaftaran atau registrasi baru di website LTMPT dapat dimulai pada Senin (4/1/2021) sore.

Kata dia, seleksi penerimaan mahasiswa baru Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui tiga jalur yaitu Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), dan seleksi mandiri.

"Pelaksanaan tahun 2021 diawali dengan registrasi akun LTMPT melalui lamanhttps://portal.ltmpt.ac.id pada 4 Januari - 1 Februari 2021," kata Nasih dalam keterangan tertulis, Senin (4/1/2021).

Lebih lanjut dia menuturkan, penetapan siswa yang eligible oleh sekolah dilakukan pada 4 Januari sampai 8 Februari 2021. Kemudian pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) dilakukan pada 11 Januari sampai 8 Februari 2021.

Untuk pendaftaran SNMPTN dapat dilakukan pada 15 sampai 24 Februari 2021. Kemudian untuk hasil SNMPTN akan diumumkan pada 22 Maret 2021 dan pendaftaran ulang peserta dapat dilihat berdasarkan website masing-masing PTN.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

SBMPTN

Selanjutnya, Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) adalah seleksi calon mahasiswa baru PTN berdasarkan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) diawali dengan registrasi akun LTMPT pada 7 Februari 2021 - 12 Maret 2021.

"Pendaftaran UTBK dan SBMPTN 15 Maret - 01 April 2021. Pelaksanaan UTBK dilakukan dalam dua gelombang, Gelombang 1 pada 12 - 18 April 2021, dan Gelombang 2 pada 26 April - 02 Mei 2021," kata Nasih.

Sedangkan untuk pengumuman hasil seleksi SBMPTN dijadwalkan pada 14 Juni 2021. Selain itu, untuk peserta dari keluarga tidak mampu dapat mengajukan biaya pendidikan skema Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.

"Informasi detil dapat dilihat pada website Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan di https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id. Informasi resmi tentang SNMPTN dan UTBK-SBMPTN 2021 dapat dilihat melalui laman http://www.ltmpt.ac.id," jelasnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.