Sukses

Ratusan Rumah di Bogor Rusak Diterpa Angin Puting Beliung

Selain merusak bangunan, angin puting beliung juga menumbangkan pohon sehingga aliran listrik pun terputus.

Liputan6.com, Jakarta - Ratusan rumah warga rusak akibat diterjang angin puting beliung yang terjadi di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (23/9/2020) sore. Rata-rata kerusakan terjadi pada bagian atap rumah.

Bencana angin puting beliung disertai hujan deras dan butiran es itu terjadi sekitar pukul 17.30 WIB. Wilayah yang diterjang puting beliung tersebar di Kecamatan Dramaga dan Sukajaya.

Camat Dramaga Ivan Pramudia menyebutkan, sekitar 100 rumah warga di Desa Purwasari dan Desa Petir rusak ringan hingga berat akibat disapu angin puting beliung. Selain bangunan, sejumlah pohon tumbang diterpa angin kencang.

"Sebagian besar kerusakan pada bagian atap rumah. Para korban bencana sudah dievakuasi ke tempat aman," ujar Ivan.

Peristiwa serupa juga terjadi di Desa Cileuksa, Kecamatan Sukajaya. Sejumlah atap bangunan hunian sementara (huntara) yang dihuni pengungsi banjir dan longsor pada 1 Januari 2020 ambruk.

Camat Sukajaya Rosidin mengatakan, kerusakan atap bangunan huntara di Kampung Cipandawa terjadi akibat diterpa angin kencang disertai hujan deras pada saat menjelang magrib.

"Ada belasan huntara ambruk di bagian atapnya. Seluruh penghuni saat ini sudah dievakuasi dan diungsikan ke tempat lain. Ke musala atau huntara sebelah," kata dia.

BPBD dan personel dari TNI-Polri serta masyarakat tengah berupaya melakukan pembersihan puing-puing rumah yang diterjang angin puting beliung. BPBD juga terus melakukan upaya pendataan serta mengevakuasi masyarakat yang rumahnya rusak ke tempat lebih aman.

"Untuk jumlahnya banyak. Tim masih melakukan pendataan berkoordinasi dengan pihak desa maupun relawan," ujar Kasi Kedaruratan BPBD Kabupaten Bogor Adam Hamdani.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Aliran Listrik Terputus

Selain merusak bangunan, angin puting beliung juga menumbangkan pohon sehingga aliran listrik pun terputus.

Menurutnya, bencana alam ini tidak sampai menimbulkan korban jiwa. Hingga berita ini ditulis pada Rabu malam, listrik belum menyala di daerah terdampak terjangan puting beliung.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.