Sukses

Waspada, Jakarta Berpotensi Hujan Ringan-Sedang Mulai Siang Ini dan Besok

Hasil prakiraan BMKG, mulai siang ini, sejumlah wilayah Ibu Kota masih berpotensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.

Liputan6.com, Jakarta - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) berkoordinasi melakukan pemantauan curah hujan di Jakarta. Hasil prakiraan BMKG, mulai siang ini, sejumlah wilayah Ibu Kota masih berpotensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.

"Kondisi itu berlaku hingga Rabu 23 September dan rata-rata terjadi pada pukul 13.00 WIB hingga 19.00 WIB," tutur Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Raditya Jati dalam keterangannya, Selasa (22/9/2020).

Raditya merinci, sejumlah wilayah dengan prakiraan cuaca hujan ringan hingga sedang meliputi Cilandak, Jagakarsa, Kebayoran Baru, Kebayoran Lama, Mampang Prapatan, Pancoran, Pasar Minggu, Pesanggrahan dan Tebet di Jakarta Selatan.

"Kemudian Cengkareng, Kalideres, Kebon Jeruk dan Kembangan di Jakarta Barat," jelas dia.

Selanjutnya, untuk wilayah Jakarta Timur ada Cipayung, Ciracas, Duren Sawit, Jatinegara, Kramat Jati, Makasar dan Pasar Rebo. Sementara untuk Jakarta Pusat dan Jakarta Utara diperkirakan kondisi cuaca akan cerah, cerah berawan, dan berawan.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Waspada

Menurut Raditya, dengan memperhatikan prakiraan cuaca dan dampak yang dapat ditimbulkan oleh faktor cuaca tersebut, BNPB mengimbau agar masyarakat dapat meningkatkan kesiapsiagaan. Khususnya bagi yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung, Sungai Pesanggrahan, dan anak sungai di seluruh wilayah DKI Jakarta.

"BNPB juga meminta agar pemangku kebijakan di daerah agar lebih meningkatkan kapasitas dan mengantisipasi adanya potensi bencana yang dapat berdampak pada masyarakat," Raditya menandaskan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.