Sukses

Data Per 29 juli 2020: Jumlah Spesimen Covid-19 yang Diperiksa sebanyak 30.261

Total akumulatif spesimen Covid-19 yang sudah diperiksa sejak Indonesia terkonfirmasi ada Covid-19 sejak awal Meret lalu sebanyak 1.447.583.

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah melakukan pemeriksaan 30.261 spesimen Covid-19 hari ini. Jumlah ini melampaui target Presiden Joko Widodo sebesar 30.000 per hari. Dari 30.261 spesimen yang diperiksa, 29.903 menggunakan real time polymerase chain reaction (RT-PCR). Sementara 358 lainnya melalui tes cepat molekuler.

Total akumulatif spesimen Covid-19 yang sudah diperiksa sejak Indonesia terkonfirmasi ada Covid-19 sejak awal Meret lalu sebanyak 1.447.583. Rinciannya, 1.414.878 menggunakan tes RT-PCR, sedangkan 32.705 melalui tes cepat molekuler.

Data ini dirilis Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 pada Rabu (29/7) pukul 15.31 WIB.

Sementara itu, ada 320 laboratorium yang melakukan uji spesimen Covid-19 di tanah air. 158 Laboratorium di antaranya menggunakan RT-PCR, 138 menggunakan tes cepat molekuler. Sedangkan 24 lainnya menggunakan RT-PCR dan tes cepat molekuler.

Satgas Penanganan Covid-19 juga melaporkan, jumlah orang yang diperiksa pada periode 28 Juli pukul 12.00 sampai 29 Juli 12.00 WIB adalah 17.859.

Dari jumlah tersebut, 17.859 diperiksa menggunakan  RT-PCR, 285 sisanya melalui tes cepat molekuler.

 

Reporter: Titin Supriatin

Sumber: Merdeka.com

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.