Sukses

Viral Tenaga Medis di RS Wisma Atlet Pakai APD Tunjukkan Semangat Perangi Covid-19

Video tersebut terlihat puluhan relawan berkumpul mengenakan alat pelindung diri (APD) berteriak menggelorakan semangat Hari Kebangkitan Nasional.

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah unggahan video dari sekelompok relawan dan tenaga kesehatan di RSD Wisma Atlet mendadak viral. Pasalnya, dalam video tersebut terlihat puluhan relawan berkumpul mengenakan alat pelindung diri (APD) berteriak menggelorakan semangat Hari Kebangkitan Nasional.

"Mereka enggak mikirin pergi ke mal, enggak mikirin pergi ke pasar, merah putih Ibu Pertiwi, semangat-semangat, Hari Kebangkitan Nasional," teriak salah seorang yang menggenggam kamera dalam mode selfie tersebut yang dikutip dari akun Instagram @eko_sulistioo, saat dilihat Liputan6.com, Kamis (21/5/2020).

Mengonfirmasi unggahan tersebut, Wakil Panglima Komando Tugas Gabungan Terpadu, Brigjen Muhammad Saleh Mustafa, membenarkan bahwa kejadian tersebut ada di RSD Wisma Atlet.

Dia mengatakan unggahan tersebut dibuat untuk memberi semangat kepada tenaga medis yang terus mendukung kerja tanpa henti melawan Covid-19.

"Itu kemarin saat berbuka puasa, memberikan semangat," kata dia saat dikonfirmasi.

 

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Terus Berjuang

Diketahui saat ini video tersebut beredar viral di jejaring akun media sosial baik Instagram, Facebook, dan Twitter. Dari narasi video tersebut terasa ada semangat api perjuangan yang terus digelorakan para relawan dan tim medis di RSD Wisma Atlet.

Di sisi lain, masyarakt Indonesia justru banyak yang tak mengindahkan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB dengan masih menciptakan kerumunan dengan tujuan tidak penting, seperti mal untuk sekedar membeli baju baru untuk Lebaran.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.