Sukses

Jokowi: Semoga Tak Banyak Warga ke RS Darurat Covid-19 di Wisma Atlet

Jokowi menilai dengan adanya rumah sakit tersebut sebagai alternatif, membuat antusiasme masyakat cukup tinggi. Sehingga jumlah pengunjung meningkat.

Liputan6.com, Jakarta - Rumah Sakit Darurat Covid-19 di Wisma Atlet, Jakarta Pusat mulai dipenuhi pasien. Data per 23 Maret 2020, ada sebanyak 71 orang pasein yang tengah dirawat. Kendati dapat menampung ribuan pasien, namun Presiden Jokowi berharap tidak banyak masyarakat yang mengunjungi rumah sakit tersebut.

"Saya berharap tidak banyak yang ke rumah sakit darurat corona ini, artinya kita semua diberikan kesehatan yang baik oleh Allah SWT," kata Jokowi saat teleconfence bersama awak media di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Selasa (24/3/2020).

Mantan Gubernur DKI Jakarta menilai dengan adanya rumah sakit tersebut sebagai alternatif bagi masyarakat yang ingin memastikan dirinya tidak terjangkit Covid-19.

"Hanya memang saya melihat, masyarakat melihat ini sebagai alternatif sehingga mereka antusiasi menuju wisma atlet semuanya," ungkap Jokowi.

Dia menjelaskan, rumah sakit darurat tersebut sudah siap mulai dari fasilitas kesehatan, ventilator hingga tenaga medis. Kemudian, dia juga menjelaskan kapasitas rumah sakit tersebut terdapat 24.000 dan kini baru disiapkan 3.000.

"Kapasitas untuk Wisma Atlet saat asian games adalah 24.000. Dan sekarang yang disiapkan baru 3.000 artinya kita ada kapasitas yang longgar," ungkap Jokowi. 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.