Sukses

Tabrakan Perahu Paspampres, 2 Penumpang Meninggal Dunia

Dua korban meninggal dunia itu adalah Dandim Kuala Kapuas Letkol Kav Bambang Kristianto Bawono dan PNS Taman Nasional Sebangau, Abdi Barusan.

Liputan6.com, Jakarta - Kabid Humas Polda Kalimantan Tengah Kombes Hendra Rochmawan menyampaikan, ada dua korban tewas terkait kecelakaan kapal Paspampres di Sungai Sebangau, Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

"Yang meninggal dunia positif dua, Dandim Kapuas dan atas nama Abdi," tutur Hendra saat dihubungin Liputan6.com, Senin (9/3/2020).

Dua korban meninggal dunia itu adalah Dandim Kuala Kapuas Letkol Kav Bambang Kristianto Bawono dan PNS Taman Nasional Sebangau, Abdi Barusan. 

"Empat yang belum ditemukan," kata Hendra.

Ada sebanyak 19 penumpang yang menaiki perahu speedboat milik TNI AD, termasuk Paspampres. Sementara 8 penumpang menaiki perahu milik Dinas Kehutanan.

"Saat ini sedang dilakukan proses pencarian dan evakuasi," Hendra menandaskan.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.