Sukses

Jakpro Akan Bahas soal Larangan Monas Jadi Sirkuit Lintasan Formula E

Deputy Communications Formula E, Hilbram Dunar mengaku pihaknya sudah mengetahui keputusan terkait larangan sirkuit balap mobil listrik di kawasan Monas.

Liputan6.com, Jakarta - Deputy Communications Formula E, Hilbram Dunar mengaku pihaknya sudah mengetahui keputusan dari Kementrian Sekretariat Negara (Kemensetneg) terkait larangan sirkuit balap mobil listrik di kawasan Monas.

"Kalau informasinya sudah tahu. Tapi detailnya baru akan dibahas (secara internal)," kata Hilbram saat dihubungi, Kamis (6/2/2020).

Sementara itu, Direktur Utama PT Jakarta Propertindo atau JakPro, Dwi Wahyu Daryoto menyampaikan pihaknya menargetkan pembangunan lintasan rampung dua bulan sebelum pelaksanaan event.

"Harus dua bulan sebelum dipakai, April. (Proses pembangunan) tiga bulan. Januari-Desember sudah mulai. Tantangannya kan nanti waktu bulan puasa," jelasnya di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (20/9/2019).

Dwi mengatakan trek atau lintasan Formula E dalam satu lapangan panjangnya 2,8 kilometer sampai 3,2 kilometer. Sementara di sekitarnya juga akan disiapkan E Village.

Sebelumnya, berdasarkan hasil rapat antara Komisi Pengarah dan Pemprov DKI terkait lintasan atau sirkuit Formula E pun telah disepakati.

Komisi Pengarah tidak memberikan izin kepada Pemprov DKI Jakarta untuk menggelar Formula E di area Monas.

"Yang soal Formula E bisa saya sampaikan hasil rapat Komrah, bahwa komisi pengarah tidak menyetujui apabila dilaksanakan di dalam area Monas. Kalau di luar silakan, kalau di dalam tidak," jelas Sekretaris Kemensetneg, Setya Utama, usai rapat di Kementerian Sekretariat Negara Jakarta, Rabu (5/2/2020).

Saksikan video di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Ada Cagar Budaya

Setya menjelaskan, keputusan itu diambil pemerintah pusat dengan banyak pertimbangan. Salah satunya yakni adanya cagar budaya di kawasan Monas sehingga tak memungkinkan apabila digelar Formula E di wilayah itu.

"Di sana ada cagar budaya yang harus diperhatikan apabila itu. Kemudian ada pengaspalan dan lain-lain," kata dia.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.