Sukses

Update Banjir Jakarta, Tinggi Muka Air Laut DKI Jakarta dan sekitarnya

Hal tersebut diinformasikan oleh BPBD DKI Jakarta, Pusdatin Kebencanaan melalui akun twitter @BPBDJakarta pada pukul 11.00 WIB, Kamis, (2/1/2019)

Liputan6.com, Jakarta - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta merinci Tinggi Muka Air (TMA) di sejumlah wilayah Jakarta dan sekitarnya yang memasuki Siaga I hingga Siaga IV.

Hal tersebut diinformasikan oleh BPBD DKI Jakarta, Pusdatin Kebencanaan melalui akun twitter @BPBDJakarta pada pukul 11.00 WIB, Kamis, (2/1/2019).

 

Berdasarkan unggahan tersebut, berikut ini update tinggi muka air yang dikutip Liputan6.com dari akun twitter @BPBDJakarta:

• Angke Hulu 345 cm/Terang (siaga I)

• Karet 610 cm/Terang (siaga I)

• Manggarai 865 cm/Mendung tipis (siaga II)

• Waduk Pluit 5 cm/Terang (siaga II)

• Pasar Ikan 190 cm/Terang (siaga III)

• Pasanggrahan 115 cm/Mendung (siaga IV)

• Katulampa 40 cm/Mendung tipis (siaga IV)

• Depok 145 cm/Gerimis (siaga IV)

• Krukut Hulu 80 cm/Terang (siaga IV)

• Cipinang Hulu 105 cm/Terang (siaga IV)

• Sunter Hulu 120 cm/Mendung Tipis (siaga IV)

• Pulo Gadung 460 cm/Mendung (siaga IV)

Selain itu, informasi mengenai tinggi muka air di sejumlah pintu air di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya adalah sebagai bentuk peringatan dini terhadap banjir.

 

(Winda Nelfira)

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.