Sukses

BNPB: Gempa Magnitudo 5,1 di Toli-Toli Tak Sebabkan Kerusakan

BNPB meminta, agar warga tetap tenang dan tidak mudah terpancing kabar-kabar yang tidak benar tentang gempa.

Liputan6.com, Jakarta - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,1 dilaporkan mengguncang Toli-Toli, Sulawesi Tengah pada Selasa (31/12/2019) sekira pukul 12.18 WIB.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Bencana BNPB Agus Wibowo mengatakan, gempa yang terjadi di Toli-Toli tak menyebabkan kerusakan yang berarti.

"Dari peta goncangan gempa BMKG, intensitas goncangan di pusat gempa mencapai IV mmi (goncangan ringan), diperkirakan tidak terjadi kerusakan yang berarti," kata Agus dalam keterangannya, Jakarta, Selasa (31/12/2019).

Selain itu, berdasarkan hasil pengecekan Pusdalops BNPB ke BPBD Kabupaten Toli-Toli, Sulawesi Tengah disampaikan gempa dirasakan lemah selama 1-2 detik.

"Tidak dirasakan di Buol dan belum ada laporan kerusakan yang terjadi," ujarnya.

Meski sempat diguncang gempa, ia meminta, agar warga tetap tenang dan jangan mudah terpancing kabar-kabar yang tidak benar.

"Warga diharapkan tenang dan tidak terpancing berita hoaks, ikuti informasi dari BMKG, BPBD dan BNPB," pungkasnya.

 

Reporter: Nur Habibie

Sumber: Merdeka.com

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Gempa atau gempa bumi (earthquake) adalah peristiwa bergetar atau bergoncangnya bumi karena pergerakan atau pergeseran lapisan batuan.
    Gempa atau gempa bumi (earthquake) adalah peristiwa bergetar atau bergoncangnya bumi karena pergerakan atau pergeseran lapisan batuan.

    Gempa Hari Ini

  • Gempa adalah peristiwa bergetar atau bergoncangnya bumi karena pergerakan atau pergeseran lapisan batuan pada kulit bumi secara tiba‐tiba.

    Gempa

  • Merdeka.com

  • toli-toli