Sukses

17 Hari Beroperasi Komersial, Penumpang LRT Jakarta Tembus 74 Ribu

Pada pekan pertama beroperasi komersial, LRT Jakarta bisa mengangkut 31.433 penumpang.

Liputan6.com, Bogor - Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT LRT Jakarta, Arnold Kindangen mengatakan, jumlah penumpang selama 17 hari LRT Jakarta sudah mencapai 74.187 orang.

"Di pekan pertama, angka yang sudah kami capai itu 31.433 untuk jumlah penumpangnya," kata Arnold di kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat, Jumat (20/12/2019).

Ia menambahkan, dua pekan kemudian penumpang LRT mencapai 29.673 orang. Sedangkan Minggu ke tiga sampai dengan tanggal 17 Desember 2019 mencapai 13.081 orang.

Sementara Arnold menyebutkan, Stasiun Velodrome menjadi stasiun dengan jumlah penumpang naik turun terbanyak yakni 30.596 penumpang.

Sedangkan stasiun dengan jumlah penumpang naik turun yang paling kecil yaitu di Stasiun Pegangsaan Dua yang mencapai 4.790 orang.

"Di Velodrome karena ada integrasi dengan Transjakarta. Selanjutnya di Stasiun Boulevard Utara tinggi karena di situ ada Mal Kelapa Gading yang menjadi destinasi," ucapnya.

Sebelumnya, LRT Jakarta rute Velodrome-Kelapa Gading telah beroperasi secara komersial pada 1 Desember 2019. Tarif yang dibebankan yakni Rp 5 ribu secara flat. LRT Jakarta melayani rute Velodrome, Equestrian, Pulomas, Boulevard Selatan, Boulevard Utara, dan Pegangsaan Dua.

Simak video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • LRT Jakarta adalah Lintas Raya Terpadu Jakarta.

    LRT Jakarta

  • Lintas Rel Terpadu Jabodetabek atau disingkat menjadi LRT Jabodetabek adalah lintas rel terpadu yang berada di daerah Jabodetabek.

    LRT