Bikin Macet Otista 3 Km, Polisi Pertanyakan Izin Proyek Galian Utilitas

Bikin Macet Otista 3 Km, Polisi Pertanyakan Izin Proyek Galian Utilitas

Sejak adanya proyek galian utilitas di Jalan Otista, Jatinegara, Jakarta Timur, empat lubang di tengah jalan telah membuat kemacetan kendaraan yang melintasi jalan ini.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Jumat (8/11/2019), kemacetan Kamis siang kemarin bahkan mencapai sekitar 3 kilometer dan menjadi sumber keluhan para pengendara.

Menghadapi situasi itu, Kasatlantas Polres Jakarta Timur AKBP Suhli mendatangi lokasi galian dan memanggil pihak pelaksana dan minta lubang galian segera ditutup.

Menurut Suhli, setiap pengerjaan proyek di jalan seperti ini harusnya ada ijin analisis dampak lalu lintas atau andalalin dari pihaknya.

"Andalalinnya bagaimana, nanti akan saya tanyakan kepada proyeknya. Andalalinnya harus jelas supaya tidak ada kemacetan di sini," kata Kasatlantas Polres Jakarta Timur AKBP Suhli.

Pihak penanggung jawab proyek mengaku telah melakukan sosialisasi kepada warga terkait pengerjaan proyek ini. Meski mereka mengakui memang belum ada izin andalalin dari Satlantas Polres Jakarta Timur.

Ringkasan

Oleh Rio Audhitama Sihombing pada 08 November 2019, 10:52 WIB

Video Terkait

Spotlights