Sukses

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Cirebon 14 Oktober 2019

Roland menegaskan bahwa terduga teroris tersebut terlibat aktif dalam jaringan JAD.

Liputan6.com, Jakarta - Densus 88 Antiteror menangkap terduga teroris jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) di Kelurahan Panjunan, Kota Cirebon, Jawa Barat, Minggu, 13 Oktober 2019 sekitar pukul 19.00 WIB.

"Tadi malam yang diamankan berinisial B warga Kelurahan Panjunan, Kecamatan Lemahwungkuk," kata Kapolresta Cirebon AKBP Roland Ronaldy seperti dikutip dari Antara, Senin (14/10/2019).

Roland menegaskan bahwa terduga teroris tersebut terlibat aktif dalam jaringan JAD.

Saat ini, B sudah dibawa oleh Tim Densus 88. Polisi juga menggeledah di rumah terduga teroris tersebut.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Barang Bukti

Namun, Ronald mengaku belum mengetahui apakah B terkait dengan pelaku penusukan Menkopolhukam, Wiranto.

"Itu semua kewenangan Densus, saya belum tahu," katanya.

Dari rumah terduga teroris B, polisi menyita beberapa barang bukti seperti buku-buku berkaitan dengan teroris dan belati kecil.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.