Sukses

Ketum Golkar: Kalau Mau Jadi Partai yang Disegani, Harus Solid

Airlangga menilai, suatu partai bisa menjadi besar jika memiliki soilliditas yang kuat.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengingatkan kadernya untuk terus menjaga soliditas. Sebab, soliditas adalah modal penting bagi sebuah partai.

"Bagi Partai Golkar soliditas itu penting, kalau kita mau menjadi partai besar, kalau kita mau menjadi partai yang disegani oleh partai yang lain, maka kita harus solid," kata Airlangga dalam acara silaturahmi anggota DPRD Golkar se-Indonesia di Hotel Ritz Carlton, Jakarta Selatan, Sabtu (14/9/2019).

Airlangga menilai, suatu partai bisa menjadi besar jika memiliki soilliditas yang kuat. Menurutnya, orang yang menganggu partai hanyalah orang yang mengkhawatirkan kekompakan partai.

"Posisi modal pokok ini, tidak boleh kita ganggu, yang bisa mengganggu kita sekarang adalah tentunya orang-orang yang ingin agar Golkar tidak solid. Mereka adalah yang mengkhawatirkan dengan soliditas Partai Golkar," ungkap dia.

Menteri Perindustrian ini juga mencontohkan hasil konsolidasi partai yang dilakukan cukup baik. Salah satunya adalah dengan menghasilkan perolehan kursi memuaskan. Dia ingin prestasi itu dipertahankan.

"Konsolidasi Partai Golkar di tengah berbagai kasus, di tengah persoalan ada kita berhasil menduduki tetap dua besar kita apresiasi," ujar dia.

"Saya mengapresiasi di wilayah Sumatera tetap menjadi basis Partai Golkar, Sumatera bertambah empat kursi dan juga tetap di basis-basis kita di luar Jawa dan kita bertahan di Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat dan Banten," ucap Airlangga.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Beri Penghargaan

Sebelumnya, Partai Golkar berencana memberikan apresiasi terhadap kadernya yang menyumbang suara terbanyak di Pemilu Legislatif (Pileg) 2019. Apresiasi itu dilakukan dengan cara pemberian piagam dan medali.

"Itulah beberapa hal yang saya ingin sampaikan dan besok DPP akan memberikan apresiasi kepada seluruh fungsionalis Partai Golkar. Ada 574 fungsional Partai Golkar yang berkontribusi terhadap kemenangan Partai Golkar," kata Airlangga di Hotel Ritz Carlton di Kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Sabtu (14/9/2019).

Airlangga menjelaskan, kader dengan pemberi suara 0-10.000 akan mendapat piagam, kemudian peraih 10.000- 40.000 suara diberikan medali perunggu, dan peraih 40.000-90.000 suara akan berikan medali perak.

Kemudian, kader Golkar yang meraih 90.000- 200.000 suara diberikan medali emas, sedangkan di atas 200.000 suara diberikan Platinum. Medali yang diberikan juga sama seperti medali yang diberikan saat perhelatan Asian Games 2018.

"Medali ini sama dengan medali yang diberikan untuk Asian Games kemarin, dan ini mereka yang berkontribusi 8.000-200.000 DPP Partai Golkar berterima kasih," kata Airlangga.

 

Reporter: Sania Mashabi

Sumber: Merdeka

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.