Sukses

PKB: Seluruh Pengurus Daerah Solid Dukung Cak Imin Kembali Jabat Ketum

Iman mengatakan, semua pengurus di tingkatan cabang hungga daerah telah sepakat mendukung Cak Imin.

Liputan6.com, Jakarta - Muhaimin Iskandar dipastikan akan kembali memimpin Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk kedua kalinya dalam Muktamar V yag digelar di Nusa Dua, Bali malam ini.

Wasekjen DPP PKB Ahmad Iman memastikan mayoritas pengurus mulai dari DPC dan DPW bulat meminta Cak Imin kembali menahkodai PKB.

"Aspirasi dari bawah yang tertampung di panitia sejauh ini mayoritas mengusulkan Cak Imin jadi ketum lagi," ujar Ahmad Iman di arena muktamar, Selasa (20/8/2019).

Iman mengatakan, semua pengurus di tingkatan cabang hungga daerah telah sepakat mendukung Cak Imin. Dia memastikan tidak ada calon lain selain Wakil Ketua MPR itu.

"DPC (Dewan Pengurus Cabang) sebanyak 514 dan 33 DPW Insya Allah tegak lurus, solid meminta Cak Imin jadi ketum lagi. Jadi, bisa dipastikan Cak Imin akam kembali memimpin PKB," ujar Iman. 

Iman mengatakan, ada dua alasan utama aspirasi itu menguat. Pertama, perolehan PKB pada Pileg 2019 yang merupakan sejarah baru di parlemen.

"Kedua, kita mengusung KH Ma'aruf Amien sebagai representasi NU. Itu juga berkat kerja keras semua komponen, terutama salah satunya ketum kami. Jadi, dua prestasi itu yang sekiranya membuat semua pengurus sepakat meneruskan kembali kepemimpinan Cak Imin," kata dia. 

Ditanya mengenai hal ini, Cak Imin mengaku dalam posisi menunggu.

"Saya sih nunggu kepastiannya nanti sikap resmi pengurus peserta muktamar yang akan menentukan. Saya belum bisa bersikap," kata Muhaimin.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.